Napoli vs Liverpool: Wijnaldum Bicara Soal Kekuatan dan Kelemahan Lawan
Richard Andreas | 3 Oktober 2018 11:00
- Liverpool tengah bersiap menghadapi Napoli di matchday kedua Grup C Liga Champions 2018/19, Kamis (4/10) dini hari WIB nanti. Laga ini tak akan mudah bagi Liverpool yang harus mengatasi tekanan dari suporter Napoli di Stadio San Paolo.
The Reds saat ini masih memuncaki klasemen sementara dengan tiga poin hasil dari kemenangan atas PSG di pekan pertama lalu. Sementara Napoli baru mengoleksi satu poin hasil dari bermain imbang dengan Red Star Belgrade.
Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum mengakui Napoli adalah tim yang kuat. Kedua tim ini sudah pernah bertemu di laga pramusim lalu, oleh sebab itu setidaknya Liverpool sedikit memiliki gambaran soal kekuatan Napoli.
Meski demikian, Wijnaldum menilai setiap tim selalu memiliki kelemahan. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Kekuatan Napoli
Menurut Wijnaldum, Napoli adalah tim yang memiliki kekuatan menyeluruh, hal inilah yang membuatnya yakin laga tersebut akan berjalan sulit. Meski demikian, Liga Champions selalu mendatangkan semangat tersendiri bagi para pemain Liverpool.
"Semuanya! Saya pikir mereka memiliki tim yang sangat bagus. Kami sudah bermain melawan mereka di pramusim, kami tampil lebih baik dan mereka tidak tetapi saya pikir saat ini kondisinya berbeda," buka Wijnaldum di laman resmi liverpoolfc.
"Sekarang adalah Liga Champions, kami bermain untuk sesuatu, mereka bermain di kandang, jadi laga ini akan berbeda."
"Mereka punya banyak pemain yang harus diwaspadai, jadi laga ini akan berjalan sulit," sambungnya.
Kelemahan Napoli
Lebih lanjut, Wijnaldum yakin setiap tim memiliki kelemahan, termasuk Napoli. Dia yakin Liverpool akan mencoba memaksimalkan kelemahan tersebut.
"Sulit mengatakan itu sekarang [kelemahan Napoli]. Setiap tim memiliki kelemahan dan bukan hal bagus untuk mengatakan itu di konferensi pers karena mereka akan tahu apa yang akan anda perbuat!"
"Setiap tim memiliki kelemahan dan kami akan mencoba memanfaatkannya di pertandingan ini," pungkasnya.
Berita Video
Berita video hasil Liga Champions 2018-2019 matchday ke-2. Real Madrid kalah tipis 1-0 dari AS Monaco, Rabu (3/10/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cita-cita Harry Kane, Ingin Samai Catatan Gol Lionel Messi
Liga Champions 2 Oktober 2018, 23:50 -
Lawan Napoli, Xherdan Shaqiri Tuntut Liverpool Berhati-hati
Liga Champions 2 Oktober 2018, 21:34 -
City dan Chelsea Adalah Rival Terkuat Liverpol di EPL
Liga Inggris 2 Oktober 2018, 20:46 -
Kalau Punya Messi, Tottenham Diklaim Bisa Kalahkan Barcelona
Liga Champions 2 Oktober 2018, 19:20 -
Mourinho Hanya Minta Pemain MU Tunjukkan Cintanya Kepada Fans
Liga Champions 2 Oktober 2018, 18:54
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39