Napoli, Klub Italia ke-4 yang Jadi Korban Keganasan Lionel Messi
Aga Deta | 9 Agustus 2020 16:05
Bola.net - Barcelona berhasil mengalahkan Napoli pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions. Lionel Messi menyumbangkan satu gol dalam pertandingan tersebut.
Dengan demikian, Messi telah membobol gawang empat klub Italia di turnamen tersebut.
Menjalani pertandingan di Camp Nou, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB, La Pulga kembali menghuni lini depan El Barca. Kapten Timnas Argentina itu menjadi momok untuk lini belakang Napoli.
Berdasarkan statistik di Whoscored, Lionel Messi melepaskan dua tembakan yang satu di antaranya mengarah ke gawang dan akurasi umpannya yang mencapai 87 persen.
Messi akhirnya berhasil membobol gawang Partenopei pada menit ke-23. Sukses melewati kawalan lima pemain Napoli, Lionel Messi menjaringkan bola ke dalam gawang dengan tembakan kaki kiri.
Barcelona menyudahi pertandingan dengan skor 3-1. Dua gol El Barca lainnya disarangkan Clement Lenglet pada menit ke-10 dan Luis Suarez menit ke-45+1. Sementara itu, gol tunggal Napoli tercipta atas nama Lorenzo Insigne (45+5').
Berkat hasil ini, Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions dengan keunggulan agregat 4-2. Pada pertemuan pertama, Barca bermain 1-1 saat melawat ke markas Napoli di Stadio San Paolo, 26 Februari 2020.
Bobol Gawang 4 Klub Italia
Selain membawa Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions, Lionel Messi juga mengukir catatan spesial. Messi berhasil mencetak satu gol atau lebih ke gawang empat klub Italia di Liga Champions.
Sebelum Napoli, La Pulga pernah menorehkan gol ketika bersua Juventus (2 gol dari 4 laga), AS Roma (2 gol dari 4 laga), dan AC Milan (8 gol dari 8 laga).
Bukan hanya itu, Lionel Messi juga telah mencetak gol ke gawang 35 klub berbeda di Liga Champions. Jumlah tersebut lebih banyak ketimbang Cristiano Ronaldo (33 klub).
Sumber: Opta
Disadur dari Bola.com/Penulis Rizki Hidayat
Published: 9 Agustus 2020
Ingin tau dengan jadwal dan highlights pertandingan Liga Champions? Klik di sini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Barcelona vs Napoli di Vidio
Liga Champions 8 Agustus 2020, 23:58 -
Yuk Intip Liburan Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo di Ibiza
Bolatainment 8 Agustus 2020, 22:04 -
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Napoli di Vidio dan SCTV
Liga Champions 8 Agustus 2020, 15:28 -
5 Pemain Ini Bisa jadi Kunci Barcelona Kalahkan Napoli
Liga Champions 8 Agustus 2020, 08:30
LATEST UPDATE
-
Profil dan Biodata Septian Bagaskara: Dari Kediri untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 10:21 -
Sederet Data Fakta Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:46 -
Calafiori Wujudkan Mimpi Main di Liga Champions Bersama Arsenal
Liga Inggris 20 Maret 2025, 09:45 -
Eliano Reijnders: Si Mungil di Timnas Indonesia, Siap Hadapi Australia?
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40