Muntari: Akhiri Polemik Wasit Bela Barca

Editor Bolanet | 8 November 2013 11:40
Muntari: Akhiri Polemik Wasit Bela Barca
Muntari ingin memperpanjang pembahasan soal wasit. (c) AFP
- Laga antara dan AC Milan di Camp Nou memang sudah berakhir kemarin. Namun demikian, masih banyak pihak yang antusias untuk membicarakan soal kepemimpinan wasit di pertandingan tersebut, yang disebut-sebut banyak menguntungkan tuan rumah.

Sulley Muntari, salah seorang punggawa Il Rossoneri yang juga ikut menjadi pelakon di laga yang berakhir 3-1 untuk Barca itu, rupanya tak ingin publik terus memperpanjang soal isu tersebut.

Kesalahan dalam kepemimpinan wasit merupakan bagian dari sepakbola. Kami harus terus bekerja keras dan membumi jika ingin keluar dari periode negatif ini, jelas Muntari kepada Milan Channel.

Ia pun menyebut betapa tim ingin untuk meraih kemenangan, namun hal tersebut gagal untuk mereka capai.

Kami tidak ingin kalah dari Barcelona, namun saat ini semua hal tidak bisa berjalan seperti yang kami inginkan, tutupnya.

Milan bakal melakukan kunjungan ke markas akhir pekan ini di laga lanjutan kompetisi Serie A. [initial]

 (mil/rer)