Mourinho Merasa Layak Dihargai Lebih Oleh Real Madrid
Afdholud Dzikry | 8 Agustus 2017 10:45
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho mengatakan bahwa dirinya tak mendapatkan penghargaan yang selayaknya dengan apa yang telah dia saat membesut Real Madrid.
Mourinho datang ke Santiago Bernabeu pada 2010 setelah dia membawa Inter Milan memenangkan trofi Liga Champions. Di Real Madrid, dia mengemban tugas mengembalikan kejayaan Los Blancos di panggung Eropa.
Mourinho dengan cepat mampu memulihkan mental Eropa Los Blancos setelah berulangkali mereka sebelumnya gagal di 16 besar dan juga delapan besar, dengan melihat rival terbesar mereka, Barcelona mendominasi Eropa.
Kedatangan Mourinho membawa mereka tiga kali beruntun menembus semifinal Liga Champions dan dia merasa tak mendapatkan pujian selayaknya setelah dia meletakkan platform untuk Carlo Ancelotti yang membawa Madrid juara Liga Champions 2014, dan juga Zinedine Zidane pada tahun 2016 dan 2017.
Ketika ditanya apa perbedaan antara timnya dan tim Zidane, dia menjawab: Nah, perbedaan dasarnya adalah ketika saya tiba mereka bahkan bukan di puncak kelompok mereka, ini sebuah tim yang terlepas dari semua sejarah mereka, tak bisa melampaui perempat final, pemain penting mereka tak pernah bermain di semifinal Liga Champions, ujarnya.
Ketika saya pergi, ini adalah tim yang bermain tiga kali beruntun di semifinal Liga Champions, mereka adalah juara Spanyol, mereka telah memenangkan pertandingan di dalam dan juga luar negeri. Ada perbedaan kecil dan perbedaan besar, sambungnya.
Saya pergi dan sulit bagi yang lain untuk mengatakan banyak hal baik tentang saya. saya merasa lega dan merasa bahkan saya tak punya apapun untuk diberikan. Saya benar-benar bisa mengatakan bahwa saya memberi lebih banyak kepada Real Madrid daripada sebelumnya, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Kini Akui Ingin Datangkan Bale ke MU
Liga Inggris 7 Agustus 2017, 23:46 -
Madrid Tawarkan 85 Juta Euro Plus Kovacic untuk Dybala
Liga Italia 7 Agustus 2017, 23:38 -
Ronaldo Diberi Waktu 13 Hari Agar Akui Gelapkan Pajak
Liga Spanyol 7 Agustus 2017, 20:35 -
Ronaldo Masuk Skuat Madrid Lawan United
Liga Spanyol 7 Agustus 2017, 17:36 -
Balas Dendam, Chelsea Ingin Bajak Transfer Bale
Liga Inggris 7 Agustus 2017, 14:20
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39