Mourinho Lupa Rekornya di 8 Besar Champions

Editor Bolanet | 19 Maret 2014 08:51
Mourinho Lupa Rekornya di 8 Besar Champions
Jose Mourinho. (c) AFP
- Jose Mourinho rupanya melupakan rekornya sendiri kala berlaga di fase perempat final Liga Champions.

Hal tersebut terungkap ketika ia ditanya oleh media Inggris, usai sukses membawa ke 8 besar dengan mengalahkan 3-1 secara agregat (19/03). Rupanya The Special One sudah begitu banyak menjalani laga di Eropa, hingga tak sempat memikirkan catatan impresifnya.

Saya tidak pernah kalah di perempat final? Saya sendiri tidak pernah memikirkannya, tutur Mourinho menurut laporan AFP.

Saya tahu bahwa saya banyak menjalani laga di Liga Champions, pungkas sang pelatih.

Samuel Eto'o dan Gary Cahill mencetak dua gol kemenangan The Blues di Stamford Bridge dini hari tadi. [initial]

 (afp/rer)