Mourinho: Gol Real Madrid Offside
Heri | 9 Agustus 2017 04:57
Bola.net - - Jose Mourinho sepertinya menyesalkan keputusan wasit yang mengesahkan gol Casemiro ke gawang Manchester United. Gol itu dicetak dalam pertandingan Piala Super Eropa antara Real Madrid melawan Manchester United.
Mourinho menilai Casemiro sudah berada dalam posisi offside saat Dani Carvajal mengirim umpan kepadanya. Casemiro lalu memanfaatkan umpan Carvajal itu untuk mencetak gol ke gawang David De Gea.
Gol pembuka itu menjadi penting mengingat hasil akhir pertandingan adalah 2-1 untuk kemenangan Madrid. Isco sempat membawa Madrid unggul 2-0 sebelum kemudian Romelu Lukaku mencetak gol untuk memperkecil kekalahan. Mourinho sangat kecewa karena gol 'offside' Casemiro itu menentukan hasil akhir laga.
Saya rasa kami sudah bermain dengan baik. Saya rasa kalah hanya dengan satu selisih satu gol membuktikan bahwa pertandingan tadi memang ketat. Dan salah satu gol mereka juga offside. Dengan bantuan VAR (Video Assistant Referee) yang bagus, laga tadi harusnya berakhir 1-1 dan berlanjut ke extra time, cetus Mourinho kepada BT Sport.
Setelah pertandingan, Mourinho memberikan medali runner-up miliknya kepada fans Manchester United di stadion.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid Diangkat ke Layar Lebar
Bolatainment 8 Agustus 2017, 23:30 -
Ada Bale, MU Diklaim Pasti Jadi Calon Kuat Juara Liga
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 21:07 -
Ramos: Ronaldo Amat Penting untuk Madrid
Liga Spanyol 8 Agustus 2017, 16:00 -
Ter Stegen: Barca Dalam Form Hebat Jelang Madrid
Liga Spanyol 8 Agustus 2017, 15:50 -
Mata: Semua Ingin Kalahkan Real Madrid
Liga Champions 8 Agustus 2017, 15:48
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39