Monaco Naikkan Tawaran Untuk Marchisio

Editor Bolanet | 11 Juni 2013 17:55
Monaco Naikkan Tawaran Untuk Marchisio
Claudio Marchisio (c) AFP
- Klub kaya raya baru Prancis AS Monaco dikabarkan siap menaikkan penawaran untuk menggaet gelandang , Claudio Marchisio.

Seperti dilansir Tuttosport, sebelumnya Monaco memberi penawaran pertama sebesar 25 juta euro, namun ditolak kubu La Vecchia Signora.

Namun klub yang baru promosi ke Ligue 1 tersebut tak menyerah begitu saja. Mereka menaikkan tawaran menjadi 30 juta euro untuk memboyong Il Principino ke Stade Louis II.

Kubu Bianconeri kini disebut bingung antara menerima tawaran Monaco atau tidak. Mereka sebelumnya sudah pernah menolak Manchester United dan Bayern Munich untuk mendapatkan pemain 27 tahun itu.

Monaco memang sedang gencar mengincar pemain bintang setelah mendapat dana segar hasil investasi miliarder asal Rusia, Dmitry Rybolovlev. Mereka bertekad menantang dominasi kekayaan PSG di Prancis.[initial]

 (tut/pra)