Mignolet Sudah Tepis 7 Penalti di Liverpool
Gia Yuda Pradana | 16 Agustus 2017 09:59
Bola.net - - Liverpool menang 2-1 atas tuan rumah Hoffenheim 2-1 pada leg pertama babak play-off kualifikasi Liga Champions 2017/18, Rabu (16/8). Kiper Liverpool Simon Mignolet berjasa besar dengan menepis satu penalti Hoffenheim di babak pertama.
Hoffenheim sejatinya berpeluang memimpin lewat penalti Andrej Kramaric pada menit 11. Namun Mignolet mementahkannya.
Bagi kiper 29 tahun Belgia tersebut, itu adalah penyelamatan penaltinya yang ketujuh di Liverpool sejak bergabung dari Sunderland pada 2013 silam.
Bersama Liverpool, Mignolet sudah menghadapi 20 penalti di semua kompetisi (tak termasuk adu penalti). Dari 20 itu, tujuh (35%) yang ditepisnya.
Enam penalti yang ditepis Mignolet sebelumnya, semua terjadi di pentas Premier League. Enam penalti itu adalah penalti-penalti yang dieksekusi oleh Jonathan Walters, Wayne Rooney, Glenn Murray, Sadio Mane, Theo Walcott dan Diego Costa.
Mignolet melakukan penyelamatan penaltinya yang ketujuh dengan menepis eksekusi Kramaric di Rhein-Neckar-Arena.
Liverpool lalu unggul dua gol terlebih dahulu lewat tendangan bebas Trent Alexander-Arnold menit 35 dan bunuh diri Havard Nordtveit. Hoffenheim hanya bisa menipiskan selisih skor melalui pemain pengganti Mark Uth di menit 87.
Liverpool menang 2-1 dan punya modal bagus untuk leg kedua di Anfield pekan depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Diyakini Mampu Bawa PSG Juara Liga Champions
Liga Champions 15 Agustus 2017, 23:27 -
Klopp Peringatkan Liverpool Akan Bahaya Hoffenheim
Liga Champions 15 Agustus 2017, 10:26 -
Kahn: Demi Eropa, Bayern Perlu Transfer Besar
Liga Champions 15 Agustus 2017, 10:08 -
Kahn Ingatkan Ancelotti: Barometernya Liga Champions
Liga Champions 15 Agustus 2017, 09:57 -
Klopp vs Hoffenheim, Susah Menang
Liga Champions 15 Agustus 2017, 09:25
LATEST UPDATE
-
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39