Messi: Suarez Akan Segera Cetak Gol

Editor Bolanet | 6 November 2014 07:46
Messi: Suarez Akan Segera Cetak Gol
Lionel Messi dan Luis Suarez. (c) AFP
- Lionel Messi merasa yakin bahwa striker anyar , Luis Suarez, akan segera mencetak gol pertamanya untuk tim.

Pemain asal Uruguay itu sejauh ini sudah bermain di tiga laga untuk Blaugrana. Namun ia tak kunjung mampu menggetarkan jala lawan, termasuk saat tim menang 2-0 atas Ajax Amsterdam di Liga Champions (06/11).

Luis Suarez tengah beradaptasi dengan filosofi tim. Kami semua berharap bahwa ia bisa membantu kami dan saya yakin ia akan segera melakukannya, tutur Messi singkat, menurut laporan ESPN.

Messi sendiri memborong dua gol kemenangan Barcelona atas Ajax di Amsterdam ArenA. [initial]

 (espn/rer)