Messi: Kontroversi Itu Biasa

Editor Bolanet | 19 Februari 2014 09:43
Messi: Kontroversi Itu Biasa
Lionel Messi. (c) AFP
- Lionel Messi enggan menanggapai secara berlebihan mengenai kontroversi tendangan penalti yang ia dapatkan di laga melawan Manchester City di Liga Champions dini hari tadi (19/02).

La Pulga membuat publik Etihad Stadium tertunduk lesu usai eksekusi penaltinya di menit ke-54 sukses membobol jala Joe Hart dan membuat unggul 1-0 di leg pertama 16 besar Liga Champions. Namun yang jadi masalah, Messi mendapat hadiah penalti setelah ia dilanggar oleh Martin Demichelis di luar area terlarang, berdasar pada tayangan ulang pertandingan.

Normal saja andai ada pembicaran tertentu mengenai keputusan yang diambil oleh wasit, demikian tanggapan Messi menurut laporan yang diturunkan oleh Inside Spanish Football.

Selalu ada pembicaran tertentu yang beredar di publik. Saya sendiri belum berbicara dengan Demichelis mengenai hal tersebut, pungkasnya.

Setujukah anda dengan pendapat Messi Bolaneters? [initial]

 (isf/rer)