McManaman Dukung Langsung Madrid di Lisbon

Editor Bolanet | 24 Mei 2014 19:15
McManaman Dukung Langsung Madrid di Lisbon
Steve McManaman (c) realmadrid.com
- Dari sekian orang yang akan mendukung perjuangan Real Madrid dalam final Liga Champions 2014 melawan Atletico Madrid di Lisbon, salah satunya adalah Steve McManaman. Bagaimana komentar eks winger Real asal Inggris tersebut tentang laga Minggu (25/5) dini hari nanti?

Semua orang di Real Madrid sangat menginginkan La Decima (gelar Liga Champions kesepuluh), Itu sangat penting bagi klub, kata McManaman seperti dilansir situs resmi Real Madrid.

Saya akan menonton final bersama para suporter dan semoga Real Madrid menang, imbuhnya.

McManaman, 42, memperkuat Real Madrid pada periode 1999-2003.

Dia merupakan bagian dari skuat Los Blancos ketika menyabet gelar kesembilan mereka dengan mengalahkan Bayer Leverkusen 2-1 di Hampden Park, Glasgow, tahun 2002 silam.

Dalam final seperti ini, mencetak gol tidaklah sepenting memenanginya dan menjadi juara sebagai sebuah tim, pungkas McManaman. [initial]

 (rm/gia)