Mbappe Siap ke Madrid, Tapi Juga tak Tutup Pintu Untuk Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 29 Januari 2020 18:55
Bola.net - Superstar PSG Kylian Mbappe dikabarkan siap mengikuti jejak idolanya yakni Zinedine Zidane bermain di Real Madrid akan tetapi ia juga diklaim tidak menutup peluang untuk bermain di Liverpool jika mereka datang menawarnya.
Mbappe saat ini termasuk salah satu 'properti' paling menggiurkan dalam dunia sepak bola. Saat ini ia sudah berstatus sebagai salah satu penyerang terbaik di dunia.
Usianya saat ini masih 21 tahun. Jelas ia masih bisa berkembang dan menjadi pemain yang lebih menakutkan lagi.
Mbappe diprediksi akan jadi bintang dunia berikutnya pasca berakhirnya rezim Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Ia disebut bakal memenangkan banyak Ballon d'Or.
Zidane dan Madrid
Kylian Mbappe pun kerap dikaitkan dengan banyak klub raksasa Eropa. Salah satunya adalah Real Madrid.
Ia disebut bermimpi untuk bermain di Santiago Bernabeu. Terlebih idolanya yakni Zinedine Zidane pernah bermain di sana dan sekarang melatih tim tersebut.
Bahkan sempat ada kabar bahwa Real Madrid siap mengorbankan Vinicius Jr. Uang penjualannya nanti bisa digunakan untuk mendanai perekrutan Mbappe.
Real Madrid pun sampai didesak untuk mendatangkan Kylian Mbappe oleh Nacho Fernandez. Sebab ia merasa bahwa sang striker sudah memberikan sinyal yang jelas pada Los Blancos.
Buka Pintu untuk Liverpool
Namun demikian, Kylian Mbappe juga diklaim tidak menutup kemungkinan untuk pindah ke Liverpool. Kabar ini dilansir oleh jurnalis ESPN, Julien Laurens.
LIverpool akan segera bekerja sama dengan produsen apparel besar dunia, Nike. Hal itu disebut akan menambah tebal pundi-pundi keuangan The Reds.
Sementara itu, Mbappe sendiri sebelumnya sudah sering berbicara soal Liverpool. Ia kerap melontarkan pujian kepada klub asal Merseyside tersebut.
Salah satunya soal performa Liverpool. Ia kagum dengan The Reds yang disebutnya bak mesin yang bisa meraih kemenangan demi kemenangan.
Klaim Julien Laurens
Julien Lauren kemudian menjelaskan apa alasan dirinya menyebut Kylian Mbappe tak menutup pintu untuk pindah ke Liverpool. "Ini cukup sederhanya," bukanya pada ESPN FC.
“Jika Liverpool dapat membayar 300 juta euro atau mungkin 350 juta euro dengan bonus, dan letakkan itu di atas meja - itulah yang akan diminta PSG bagi siapa pun yang ingin merekrut Mbappe," cetusnya.
“Jika Liverpool mampu, ditambah memberinya upah yang ia inginkan, ia akan mempertimbangkan tawaran itu setiap hari dalam seminggu, karena, ya Real Madrid adalah mimpinya dan suatu hari ada kepastian bahwa ia akan bermain di Bernabeu untuk Real Madrid. Tapi ia baru berusia 21 tahun sehingga ada banyak waktu baginya untuk pergi dan bermain di Madrid suatu hari nanti," ujarnya.
Julian Laurens merasa bahwa Kylian Mbappe juga bermimpi untuk bisa bermain di Premier League. Ia juga meyakini tim sehebat Liverpool pasti menarik minat penyerang timnas Prancis tersebut.
"Liverpool adalah tawaran yang sangat menarik bagi setiap pemain top di dunia saat ini dengan apa yang mereka kumpulkan dan proyek Jurgen Klopp. Tapi sekali lagi, jika mereka tidak bisa meletakkan uang itu di atas meja untuk penawaran, tidak mungkin ia bisa pergi ke sana," tandasnya.
Manajer Liverpool Jurgen Klopp sebelumnya pernah angkat bicara soal transfer Kylian Mbappe ini. Menurutnya The Reds mustahil menebusnya dari PSG karena harganya pasti sangat mahal.
(espn)
Gosip Lainnya:
- Inter Milan Pertimbangkan Menarik Diri Dari Perburuan Giroud
- Alternatif Cavani, MU Incar Striker Valencia Ini
- Bayern Munchen Masih Tertarik Pinang Leroy Sane
- Gara-gara Ini, Tottenham Batal Rekrut Luka Jovic
- Pedro Selangkah Lagi Gabung AS Roma
- Peluang MU dan Chelsea dalam Transfer Edinson Cavani Masih Terbuka Lebar
- Gantikan Ed Woodward, Manchester United Dekati Antero Henrique
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Rilis Sebuah Video Khusus Untuk Kenang Kobe Bryant
Bolatainment 28 Januari 2020, 18:31 -
Juventus Belum Pasti Tukar De Sciglio dengan Kurzawa, Alarm untuk Arsenal?
Liga Italia 28 Januari 2020, 09:14 -
Sejak Awal MU Tidak Pernah Minati Edinson Cavani, Ini Dua Penyebabnya
Liga Inggris 27 Januari 2020, 19:20 -
Manchester United Berusaha Kebut Transfer Edinson Cavani
Liga Inggris 26 Januari 2020, 21:21 -
Soal Gosip Layvin Kurzawa, Begini Klarifikasi Maurizio Sarri
Liga Italia 26 Januari 2020, 01:00
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39