Masuk Final, Marcelo Ucapkan Terima Kasih ke Dokter
Richard Andreas | 2 Mei 2018 11:36
Bola.net - - Bek sayap Real Madrid, Marcelo menyebut bahwa keberhasilan timnya mencapai final Liga Champions tidak hanya disebabkan oleh kerja keras seluruh pemain. Melainkan seluruh bagian dari klub mulai dari fisio-terapis, asisten pelatih, hingga doktor tim.
Betapa tidak, menurutnya para pemain Madrid membutuhkan fisik yang tangguh untuk bermain di panggung Liga Champions. Terlebih Madrid harus melawan Juventus di perempat final dan Bayern MUnchen di semifinal.
Pada dua pertandingan tersebut beberapa pemain Madrid berguguran karena cedera. Saat ini setidaknya ada Dani Carvajal dan Isco yang sedang berjuang memulihkan diri dari cedera.
Saya sangat senang untuk semua pemain. Kami juga harus memberikan ucapan selamat kepada pekerjaan berat yang dilakukan oleh para fisio-terapis, asisten dan dokter tim. Saya rasa ini karena kerja keras semua orang. Kami harus berterima kasih kepada mereka juga, ungkap Marcelo di laman resmi realmadrid.
Marcelo pun termasuk salah satu pemain yang sempat diragukan kebugarannya. Tetapi menurutnya kerja keras dari dokter tim dan fisio-terapis telah banyak membantunya untuk tampil sebugar mungkin di laga kontra Bayern.
Saya merasa sehat, saya merasa baik, saya percaya diri dan saya mendapat dukungan dari rekan setim saya.
Saya rasa ini sangat emosional bermain di sini dengan dukungan dari fans ini. Kami harus berterima kasih kepada mereka karena mereka selalu berada di sana. Kami mencapai final yang lain dan kami berharap untuk membuat mereka gembira lagi, tutup dia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Sebut Transfer Neymar ke Madrid Adalah Mustahil
Liga Spanyol 1 Mei 2018, 19:36 -
Jadwal dan Siaran Langsung Semifinal Liga Champions Malam Ini
Liga Champions 1 Mei 2018, 16:44 -
Madrid Harapkan Dukungan Penuh di Bernabeu
Liga Champions 1 Mei 2018, 12:32 -
DNA Bayern, Selalu Ingin Mencetak Gol
Liga Champions 1 Mei 2018, 12:16
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39