Manchester City Waspadai Ancaman CSKA Moskow

Editor Bolanet | 30 Agustus 2013 10:13
Manchester City Waspadai Ancaman CSKA Moskow
Manchester City punya peluang lolos ke fase knockout musim ini. (c) AFP
- Direktur sepakbola Manchester City, Txiki Begiristain, menilai jika klubnya tetap harus mewaspadai semua tim, pada fase grup Liga Champions musim ini.

Dalam hasil undian grup dini hari tadi, The Citizens tergabung dalam grup D bersama CSKA Moskow, Viktoria Plzen, serta juara bertahan kompetisi, Bayern Munich. Bagi tim sekelas City, grup yang mereka dapatkan relatif mudah.

Akan tetapi seakan menepis penilaian tersebut, Txiki berusaha membuat penggawa City tak penggawa. Baginya, skuat arahan Manuel Pellegrini tetap harus menghormati semua klub, termasuk sang jawara Liga Rusia.

Kami harus menaruh hormat pada semua klub. Seperti CSKA, mereka adalah juara Rusia dan punya beberapa pemain bagus. Meski begitu kami tetap sangat percaya diri, ujar Txiki.

Selain itu, sang direktur juga menegaskan jika musim ini dirinya tak ingin lagi menyaksikan timnya menjadi bulan-bulanan di ajang internasional. Dua musim terakhir gagal meraih hasil dirasa sudah cukup untuk menjadi motivasi tambahan, agar sanggup melaju lebih jauh di turnamen musim ini. [initial]

 (espn/atg)