Man of the Match Chelsea vs Porto: Christian Pulisic
Ari Prayoga | 14 April 2021 04:55
Bola.net - UEFA memilih Christian Pulisic sebagai pemain terbaik dari laga leg kedua perempat final Liga Champions 2020/21 antara Chelsea vs Porto, Rabu (14/4/2021) dini hari WIB.
Dalam laga kali ini, Chelsea harus menyerah dari Porto dengan skor 0-1. Mehdi Taremi mencetak gol spektakuler pada masa injury time babak kedua.
Meski kalah, Chelsea tetap berhak melaju ke babak semifinal dengan kemenangan agregat 2-1 untuk menghadapi pemenang laga perempat final lain yang mempertemukan Liverpool versus Real Madrid.
Performa Impresif Christian Pulisic
Meski tak mampu mencatatkan namanya di papan skor atau membawa Chelsea meraih kemenangan, akan tetapi Pulisic sukses menunjukkan performa meyakinkan sepanjang laga.
Pulisic memperoleh sejumlah peluang untuk membawa Chelsea memimpin, tetapi usahanya tak mampu membuahkan hasil, salah satunya kesempatan matang yang ia dapat di awal babak kedua.
"Penampilan yang sangat dinamis di seluruh lapangan. Dia selalu berbahaya bagi Porto dan juga memiliki mentalitas bertahan yang baik." ujar Pengamat Teknik UEFA, Cosmin Contra.
Statistik Christian Pulisic
Dalam laga ini, Pulisic tercatat melepas tiga tembakan, salah satunya tepat sasaran. Selain itu, pemain asal Amerika Serikat tersebut juga dua kali melakukan dribble sukses.
Tak hanya itu, Pulisic juga cukup aktif ketika membantu Chelsea dalam bertahan. Pulisic tercatat masing-masing satu kali memenangi duel udara dan melakukan tekel.
Sumber: UEFA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maaf Chelsea, Romelu Lukaku Tidak Dijual!
Liga Italia 13 April 2021, 21:20 -
Tinggalkan AC Milan, Gianluigi Donnarumma Merapat ke Chelsea?
Liga Inggris 13 April 2021, 18:20 -
8 Pemain asal Portugal yang Pernah Membela Chelsea dan Porto
Editorial 13 April 2021, 17:09 -
5 Pemain Porto yang Bisa Halangi Chelsea ke Semifinal Liga Champions
Liga Champions 13 April 2021, 16:17
LATEST UPDATE
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52 -
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39