Man City vs Copenhagen: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran Langsung, Live Streaming, Statistik

Gia Yuda Pradana | 6 Maret 2024 10:01
Man City vs Copenhagen: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran Langsung, Live Streaming, Statistik
Momeng gol Bernardo Silva di laga FC Copenhagen vs Manchester City, Liga Champions 2023/2024 (c) Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via AP

Bola.net - Manchester City akan menjamu FC Copenhagen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023/2024. Laga Man City vs Copenhagen ini akan kick off Kamis, 7 Maret 2024, jam 03:00 WIB, siaran langsung Champions TV 2 dan live streaming di Vidio.

Peluang Man City untuk melangkah ke perempat final cukup terbuka. Sebab, sang juara bertahan sudah mengalahkan Copenhagen 3-1 pada leg pertama di Denmark.

Advertisement

Dalam duel leg pertama tersebut, Man City mencetak tiga gol melalui Kevin De Bruyne menit 10, Bernardo Silva menit 45+1, dan Phil Foden menit 90+2. Sementara itu, satu gol Copenhagen diciptakan oleh Magnus Mattsson menit 34.

1 dari 2 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Manchester City vs FC Copenhagen

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Manchester City vs FC Copenhagen

Liga Champions/UEFA Champions League (UCL): Manchester City vs FC Copenhagen (c) Bola.net

Kompetisi: Liga Champions
Pertandingan: Manchester City vs FC Copenhagen
Stadion: Etihad Stadium
Hari, tanggal: Kamis, 7 Maret 2024
Jam: 03.00 WIB
Siaran langsung: Champions TV 2
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik di sini

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

2 dari 2 halaman

Statistik Manchester City vs FC Copenhagen

Statistik Manchester City vs FC Copenhagen

Manchester City di Liga Champions 2023/2024 (c) Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via AP
  • Man City di Liga Champions 2023/2024 sejauh ini: M7 S0 K0, gol 21-8.
  • Laga-laga kandang Man City di fase grup Liga Champions musim ini: Menang 3-1 vs Red Star, menang 3-0 vs Young Boys, menang 3-2 vs Leipzig.
  • Man City tak terkalahkan dalam 19 laga terakhir di semua kompetisi (M17 S2 K0).
  • Man City 4 kali nirbobol dalam 7 laga kandang terakhir di semua kompetisi.
  • Copenhagen di Liga Champions 2023/2024 sejauh ini: M2 S2 K3, gol 9-11.
  • Laga-laga tandang Copenhagen di fase grup Liga Champions musim ini: Seri 2-2 vs Galatasaray, kalah 0-1 vs MU, seri 0-0 vs Bayern.