Main di Stadion Baru Tottenham, Kevin De Bruyne: Siapa yang Peduli
Asad Arifin | 8 April 2019 11:53
Bola.net - - Manchester City akan berjumpa Tottenham Hotspur pada leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (10/4) dini hari WIB. Bagi Man City, ini adalah lawatan pertama mereka ke kandang baru Spurs yakni Tottenham Stadium.
Stadion baru tersebut resmi dipakai sebagai markas Spurs pekan lalu. Pada laga perdana di kandang baru, Spurs menang 2-0 atas Crystal Palace. Stadion yang dibangun di atas lahan White Hart Lane [nama stadion lama] berkapasitas 62.000 penonton.
Spurs diyakini punya semangat besar saat bermain di markas barunya. Harry Kane dan kolega tentu tidak ingin markasnya ternodai oleh kekalahan saat menjamu Man City. Namun, topik stadion baru rupanya tak menarik bagi Kevin De Bruyne.
Simak pernyataan lengkap Kevin De Bruyne di bawah ini ya Bolaneters.
Tak Peduli Stadion Baru
Menurut Kevin De Bruyne, dirinya sama sekali tidak peduli dengan dimana mereka akan bermain. Stadion baru atau stadion lama tidak ada bedanya. Dia tidak peduli. Baginya, yang penting adalah permainan.
"Saya tidak peduli dengan stadion [baru milik Spurs]. Saya hanya peduli dengan tim yang kami mainkan," ucap Kevin De Bruyne dikutip dari Goal International.
"Semua orang berbicara tentang stadion seperti sesuatu yang istimewa. Semua orang punya stadion dan semua orang juga punya pendukung. Mereka akan siap untuk hal itu," sambung pemain asal Belgia.
"Saya tidak berpikir itu akan menjadi sebuah perbedaan. Mereka mungkin akan sedikit lebih bersemangat. Tapi, pada akhirnya itu adalah sebuah stadion dengan kerumuman pendukungnya," tandasnya.
Wembley Bisa jadi Lebih Sulit
Kevin De Bruyne bahkan menilai bahwa Stadion Wembley bisa menjadi tempat yang lebih menyulitkan bagi Manchester City. Sebab, stadion yang menjadi markas timnas Inggris tersebut punya kapasitas yang lebih besar.
Sebagai informasi, Stadion Wembley mampu menampung penonton hingga 80.000 orang. Sementara, markas baru Spurs punya kapasitas 62.000 penonton. Wembley menjadi kandang Spurs selama stadion mereka dalam proses pembangunan.
"Tapi, itu akan sama saja. Ini akan tetap jadi pertandingan yang sulit. Meskipun saya pikir kami akan baik-baik saja," tutup pemain berusia 27 tahun tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Crystal Palace Konfirmasi MU dan City Belum Tawar Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 7 April 2019, 22:40 -
Kevin De Bruyne Masuk Radar Real Madrid
Liga Spanyol 7 April 2019, 19:40 -
Man City Berada dalam Tekanan Liverpool? Pep Guardiola: Nol!
Liga Inggris 7 April 2019, 13:46 -
Guardiola: Hampir Mustahil Raih Quadruple
Liga Inggris 7 April 2019, 05:45
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39