Maicon: City Akan Juara Liga Champions

Editor Bolanet | 3 Desember 2012 21:56
Maicon: City Akan Juara Liga Champions
Maicon yakin CIty akan juara Liga Champions. (c) AFP
- Bek Manchester City Douglas Maicon percaya bahwa klubnya akan bisa memenangkan Liga Champions. Maicon menganggap kualitas City sudah cukup bagus untuk bisa berjaya di Eropa, meski mereka masih butuh pengalaman sebagai tim.

City sudah dua kali tersingkir di fase grup Liga Champions. Musim ini mereka tergabung di grup maut dan tak mampu mengungguli tim berpengalaman seperti Borussia Dortmund dan Real Madrid yang sudah pasti lolos.

yang merupakan pemenang LIga Champions pada 2010 bersama masih sangat yakin City adalah tim yang terus berkembang. Cepat atau lambat, City akan menjadi juara kompetisi paling elit antar klub Eropa itu.

Klub ini terus berkembang dan cepat atau lambat City akan jadi juara Liga Champions. Semua orang bekerja keras untuk mewujudkannya. Masalahnya adalah kami semua harus mencoba untuk menyelaraskan antara penampilan di Premier League dan Liga Champions. Itu adalah dua kompetisi yang jauh berbeda, ujar Maicon.

Sang bek menambahkan bahwa dengan skuad yang ada di City saat ini, yang diperlukan untuk menjadi juara Liga Champions adalah pengalaman dan mental bertanding. (espn/hsw)