Mahrez: Zidane Pelatih Terbaik Dunia

Dimas Ardi Prasetya | 14 November 2016 01:04
Mahrez: Zidane Pelatih Terbaik Dunia
Zinedine Zidane (c) RMFC

Bola.net - - Winger asal Aljazair, Riyad Mahrez, memuji Zinedine Zidane dengan menyebutnya sebagai pelatih terbaik di dunia berkat kesuksesannya meraih trofi Liga Champions.

Ranieri terpilih masuk dalam 10 besar kandidat pelatih terbaik FIFA 2016. Manajer asal Italia itu terpilih berkat aksinya mmembawa Leicester City jadi juara liga musim lalu.

Ranieri pun harus berkompetisi dengan sejumlah pelatih top lainnya macam arsitek Real Madrid yakni Zidane. Mahrez pun menyebut keduanya sama-sama hebat tapi Zidane lebih baik di matanya.

Di Inggris, nomor satu adalah manajer kami, tapi saya akan mengatakan Zidane adalah yang terbaik di dunia karena ia memenangkan Liga Champions, terangnya pada Goal International.

Winger berusia 25 tahun ini lantas ditanya terkait pencalonan dirinya sebagai pemenang Ballon d'Or edisi tahun 2016. Ia pun menjagokan tiga nama untuk bisa meraih penghargaan tersebut.

Saya akan mengatakan Lionel Messi tapi nanti ia mengambil alih tempat saya, kelakarnya.

(Untuk tiga finalis terbaik), saya memprediksi Cristiano Ronaldo, Messi dan mungkin Antoine Griezmann atau Luis Suarez, ujarnya.