Liverpool Klub Inggris Paling Subur di Fase Grup Liga Champions
Haris Suhud | 7 Desember 2017 10:45
Bola.net - - Liverpool menjalani laga pamungkas babak grup Liga Champions dengan kemenangan 7-0 atas Spartak Moscow, Kamis (7/12). Dengan demikian, sepanjang babak grup, The Reds bisa mengumpulkan 21 gol.
Jumlah tersebut membuktikan bahwa Liverpool merupakan klub paling subur dalam mencetak gol di fase grup dibandingkan dengan klub asal Inggris lainnya.
Ketajaman Liverpool ini membawa mereka memastikan diri lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup E. Mereka mengumpulkan 12 poin, berjarak empat poin dari Sevilla yang menduduki peringkat dua.
Di pertandingan terakhir menghadap Spartak, Liverpool menang tujuh gol tanpa balas berkat gol tiga gol dari Philippe Coutinho. Hattrick tersebut merupakan yang pertama kalinya bagi pemain asal Brasil tersebut untuk Liverpool. Sadio Mane mencetak dua gol sementara Roberto Firmino dan Mohamed Salah masing-masing menyumbangkan satu gol.
Lolosnya Liverpool membuat ada lima klub dari Inggris yang akan bermain di babak 16 Liga Champions musim ini: Liverpool, Manchester United, Manchester City, Chelsea dan Tottenham Hotspur. Hal ini merupakan yang pertama kalinya sejak musim 2003/04, ada lima klub dari Inggris bersama-sama lolos ke 16 besar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Babak 16 Besar, Szczesny Harap Juve Jumpa Tim Inggris
Liga Champions 6 Desember 2017, 22:48 -
Fabregas Siap Jumpa Barca di Babak 16 Besar
Liga Champions 6 Desember 2017, 22:08 -
Atletico Tersingkir Gara-gara Qarabag
Liga Champions 6 Desember 2017, 20:04 -
Fakta Tahun 2017, Ronaldo Lebih Tajam di Eropa dari di La Liga
Liga Spanyol 6 Desember 2017, 19:34 -
Liga Champions 6 Desember 2017, 19:10
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39