Liverpool Disebut Bakal Juara UCL, Jurgen Klopp: Kami Tidak Halu!
Serafin Unus Pasi | 11 Maret 2021 17:30
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp kembali angkat bicara mengenai kans timnya menjadi juara Liga Champions musim ini. Klopp menyebut bahwa timnya tidak mau berdelusi untuk memenangkan Liga Champions musim ini.
Seperti yang sudah diketahui, Liverpool agak terseok-seok di Premier League musim ini. Mereka saat ini terlempar dari empat besar akibat performa mereka yang tidak stabil belakangan ini.
Liverpool baru-baru ini memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions. Beberapa pihak menilai Liverpool lebih baik fokus untuk memenangkan UCL musim ini agar meeka bisa kembali bermain di UCl musim depan.
Namun Klopp menyebut menjadi juara Liga Champions itu bukan sesuatu yang mudah. "Alasan utama kami mengikuti kompetisi ini [Liga Champions] untuk memenangkan turnamen ini," buka Klopp yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Misi Sulit
Klopp mengaku realistis mengenai kans Liverpool menjadi juara Liga Champions musim ini.
Ia menyebut bahwa musim ini ada banyak kandidat kuat untuk menjadi juara sehingga Liverpool bakal sulit jadi juara.
"Kami tidak cukup bodoh untuk berharap menjadi juara Liga Champions. Karena sejauh ini kami sepertinya tidak bisa memenangkan Liga Champions,"
Fokus Jarak Dekat
Klopp memilih fokus untuk tugas Liverpool dalam jangka waktu dekat ini. Ia menantikan siapa lawan The Reds di perempat final nanti.
"Untuk saat ini kami harus menunggu hasil undian babak perempat final. Saya yakin siapapun lawan kami, kami akan menjalani laga yang sulit,"
"Kami juga tidak bisa berpikir terlalu jauh ke sana. Kami harus berpikir untuk menghadapi Wolves," ujarnya.
Tunggu Undian
Liverpool saat ini menunggu undian perempat final Liga Champions yang akan digelar UEFA.
Undian ini rencananya digelar pada tanggal 19 Maret mendatang.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Juventus Harus Menjual Cristiano Ronaldo'
Liga Champions 10 Maret 2021, 23:43 -
Juventus Tersingkir dari UCL, Chiesa: Yuk Move On!
Liga Champions 10 Maret 2021, 22:00 -
Kata Bos Leipzig Soal Liverpool dan Klopp: Kasihan
Liga Champions 10 Maret 2021, 21:31 -
Federico Chiesa: Juventus Seharusnya Lolos ke Perempat Final UCL
Liga Champions 10 Maret 2021, 21:20 -
Boom! Fans PSG Nyalakan Petasan di Dekat Hotel Skuat Barcelona Saat Subuh
Open Play 10 Maret 2021, 20:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40