Libas Basel, Modric Anggap Kepercayaan Diri Madrid Meningkat

Editor Bolanet | 17 September 2014 19:35
Libas Basel, Modric Anggap Kepercayaan Diri Madrid Meningkat
Luka Modric. (c) AFP
- Gelandang Real Madrid Luka Modric menyambut baik kemenangan yang diraih timnya di partai perdana Liga Champions musim ini. Los Blancos sukses menundukkan dengan skor telak 5-1 di Santiago Bernabeu.

Modric menganggap kemenangan ini bisa mengembalikan kepercayaan diri timnya yang sempat menurun setelah takluk 2-1 dari Atletico Madrid dalam laga derby Madrid akhir pekan lalu. Modric pun berharap Madrid bisa terus berada di jalur kemenangan sampai akhir musim nanti.

Sangat penting bagi kami memulai Liga Champions dengan baik dan mendapatkan hasil bagus setelah hasil mengecewakan melawan Atletico. Sangat penting memulai dengan baik, memenangkan pertandingan, mencetak gol dan mendapatkan kembali kepercayaan diri yang mungkin sedikit menurun, ucapnya di situs resmi UEFA.

Tidak ada alasan lagi kehilangan kepercayaan diri, kami bermain bagus, terutama pada satu jam setengah pertama dan kami harus terus membangun ini dan tetap tumbuh di laga selanjutnya.[initial]

 (gl/ada)