Lens vs Arsenal: Thomas Partey Comeback, Bukayo Saka Tersedia
Aga Deta | 3 Oktober 2023 12:11
Bola.net - Manajer Arsenal Mikel Arteta memberikan perkembangan terbaru seputar timnya menjelang pertandingan melawan Lens. Ia menyebut bahwa The Gunners bisa diperkuat Thomas Partey di laga ini.
Arsenal akan bertanding di Liga Champions pada tengah pekan ini. The Gunners akan menantang Lens di Stade Bollaert-Delelis pada Rabu (4/10/2023) dini hari WIB.
Arsenal memulai Liga Champions musim ini dengan hasil yang bagus. Kai Havertz dan kolega mampu mengalahkan PSV Eindhoven dengan skor telak 4-0.
Jelang laga melawan Lens, Arsenal mendapatkan tambahan tenaga. The Gunners menyambut kembali Thomas Partey setelah sang pemain absen dalam enam pertandingan karena cedera.
Thomas Partey Sudah Berlatih
Arteta mengabarkan kalau Partey sudah kembali berlatih. Gelandang asal Ghana tersebut berpeluang besar untuk dimainkan dalam laga melawan Lens.
“Dia mengalami kemajuan yang sangat baik dalam dua minggu terakhir, dan dia berhasil berlatih dalam dua atau tiga hari terakhir bersama tim. Itu jelas merupakan kabar baik bagi kami,” kata Mikel Arteta di situs resmi klub.
“Dia mengalami kemajuan dan tampil sangat bagus dalam seminggu terakhir. Dia adalah pemain besar dan kami tahu apa yang dia bawa ke tim.”
Kondisi Bukayo Saka
Arteta juga memberikan kabar positif tentang kondisi Bukayo Saka. Pemain sayap itu mendapat cedera saat Arsenal menang 4-0 melawan Bournemouth pada akhir pekan kemarin.
“Dia baik-baik saja, dia jauh lebih baik,” tegas Arteta.
“Tentu saja dia mengalami cedera namun dia pulih dengan baik dan dia berlatih hari ini. Sangat bagus jika dia tersedia dan kami akan mengambil keputusan itu besok.”
Sumber: Arsenal
Klasemen Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Juara Liga Champions 2023/2024? Kenapa Tidak!
Liga Champions 2 Oktober 2023, 21:14 -
Sudah Latihan, Antony Comeback di Laga Manchester United vs Galatasaray?
Liga Champions 2 Oktober 2023, 18:20 -
Hari Ini 20 Tahun yang Lalu, Cristiano Ronaldo Debut di Liga Champions
Liga Champions 2 Oktober 2023, 09:15
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39