Leipzig vs Manchester City: Preview, Jadwal Live Streaming, Prediksi Starting XI, Statistik

Gia Yuda Pradana | 22 Februari 2023 14:02
Leipzig vs Manchester City: Preview, Jadwal Live Streaming, Prediksi Starting XI, Statistik
Pemain Manchester City, Erling Haaland (c) AP Photo/Kin Cheung

Bola.net - RB Leipzig akan menjamu Manchester City di Red Bull Arena pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Pertandingan RB Leipzig vs Manchester City ini akan live di SCTV dan Vidio, Kamis 23 Februari 2023, jam 03:00 WIB.

Musim lalu, Leipzig dan City berjumpa di fase grup. Kala itu, City menang 6-3 pada pertemuan pertama di Inggris, kemudian Leipzig ganti menang 2-1 pada duel di Jerman.

Advertisement

Musim ini, Leipzig dan City bertemu di babak 16 besar. Leipzig lolos sebagai runner-up dari grupnya Real Madrid, sedangkan City adalah juara di Grup G, mengungguli Borussia Dortmund, Sevilla, dan FC Copenhagen.

1 dari 4 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

Jadwal dan Link Live Streaming

Liga Champions: RB Leipzig vs Manchester City (c) Bola.net

Pertandingan: RB Leipzig vs Manchester City
Stadion: Red Bull Arena
Jadwal: Kamis, 23 Februari 2023
Jam kick-off: 03.00 WIB
Siaran langsung: SCTV
Link streaming: Vidio
Live streaming: Klik tautan ini

2 dari 4 halaman

Prediksi Starting XI

Prediksi Starting XI

Para pemain RB Leipzig melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Schalke pada pekan ke-17 Liga Jerman 2022/2023, Rabu (25/1/2023) WIB. (c) AP Photo/Marin Meissner

RB Leipzig (4-2-3-1): Blaswich; Simakan, Orban, Gvardiol, Raum; Laimer, Schlager; Szoboszlai, Nkunku, Werner; Andre Silva.

Pelatih: Marco Rose.

Info skuad: Gulasci (cedera), Diallo (cedera), Olmo (cedera).

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Akanji, Dias, Walker; Grealish, Bernardo Silva, Rodri, Mahrez; De Bruyne, Gundogan; Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola.

Info skuad: Stones (cedera).

3 dari 4 halaman

Head-to-Head

Head-to-Head

Pemain Manchester City, Ilkay Gundogan (c) AP Photo/Kin Cheung

2 Pertemuan Terakhir
08-12-2021 Leipzig 2-1 City (UCL)
16-09-2021 City 6-3 Leipzig (UCL).

5 Pertandingan Terakhir RB Leipzig (M-M-S-K-M)
28-01-23 Leipzig 2-1 Stuttgart (Bundesliga)
02-02-23 Leipzig 3-1 Hoffenheim (DFB Pokal)
04-02-23 Koln 0-0 Leipzig (Bundesliga)
12-02-23 Leipzig 1-2 Union Berlin (Bundesliga)
18-02-23 Wolfsburg 0-3 Leipzig (Bundesliga).

5 Pertandingan Terakhir Manchester City (M-K-M-M-S)
28-01-23 City 1-0 Arsenal (FA Cup)
05-02-23 Tottenham 1-0 City (EPL)
12-02-23 City 3-1 Aston Villa (EPL)
16-02-23 Arsenal 1-3 City (EPL)
18-02-23 Forest 1-1 City (EPL).

4 dari 4 halaman

Fakta dan Statistik

Fakta dan Statistik

Selebrasi penyerang RB Leipzig, Christopher Nkunku (kiri) bersama rekan-rekannya saat sukse menjebol gawang Real Madrid pada pekan ke-5 Grup F Liga Champions 2022/2023. (c) AP Photo

Leipzig cuma kalah 1 kali dalam 20 laga terakhirnya di semua kompetisi (M15 S4 K1).
Leipzig selalu mencetak minimal 2 gol dalam 10 dari 12 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
Leipzig selalu gagal clean sheet dalam 5 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
Leipzig selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di Liga Champions.
Leipzig selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya di Liga Champions.
Leipzig cuma menang 3 kali dalam 7 laga kandang terakhirnya di Liga Champions (M3 S1 K3).
Leipzig selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 dari 5 laga kandang terakhirnya di Liga Champions.
City kalah 3 kali dalam 14 laga terakhirnya di semua kompetisi (M9 S2 K3).
City selalu gagal clean sheet dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.
City cuma menang 1 kali dalam 5 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M1 S1 K3).
City tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di Liga Champions (M4 S2 K0).
City cuma kalah 1 kali dalam 12 laga terakhirnya di Liga Champions (M7 S4 K1).
City cuma menang 3 kali dalam 9 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M3 S3 K3).
City mencatatkan 5 clean sheet dalam 6 laga tandang terakhirnya di Liga Champions.
City tak terkalahkan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M1 S2 K0).