Lawan Chelsea, Real Madrid Tidak Didampingi Carlo Ancelotti?
Serafin Unus Pasi | 5 April 2022 17:04
Bola.net - Ada kabar kurang baik datang bagi Real Madrid. Mereka tidak akan ditemani sang manajer, Carlo Ancelotti pada pertandingan melawan Chelsea.
Di tengah pekan ini, Chelsea akan ditunggu sebuah laga krusial. Mereka akan menjamu Real Madrid di leg pertama babak perempat final Liga Champions 2021/22.
Kemenangan menjadi harga mati bagi Real Madrid. Karena kemenangan di Stamford Bridge ini akan membantu mereka untuk lolos ke semifinal.
Namun AS melaporkan bahwa Real Madrid bakal pincang di laga ini. Karena Carlo Ancelotti hampir pasti absen di laga ini.
Mengapa Ancelotti absen? Simak selengkapnya di bawah ini.
Masih Positif COVID
Menurut laporan tersebut, Ancelotti tidak bisa mendampingi Madrid untuk bertandang ke Stamford Bridge. Karena sang manajer masih mengidap COVID-19.
Ancelotti sebenarnya sudah mengidap penyakit ini sejak akhir pekan lalu. Sehingga ia absen mendampingi Real Madrid.
Ancelotti berharap bisa pulih jelang keberangkatan ke London. Namun ternyata ia masih belum negatif dari virus ini.
Digantikan Sang Asisten
Ancelotti sendiri sudah menunjuk deputinya nanti di Stamford Bridge. Sosok Abian Perdomo akan menjadi pengganti Ancelotti di laga ini.
Ini bukan kali pertama Perdomo berada di pinggir lapangan. Karena ia adalah sosok yang mendampingi Madrid saat mereka menang melawan Celta Vigo.
Ancelotti juga dilaporkan akan terus memantau Real Madrid dan akan berkomunikasi dengan sang asisten selama pertandingan.
Dua Pemain Absen
Selain Ancelotti, ada dua pemain Real Madrid yang kemungkinan besar akan absen di laga melawan Chelsea.
Eden Hazard dan Isco dikabarkan mengalami cedera. Sehingga tidak bisa bermain di laga ini.
Klasemen La Liga
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Real Madrid, Tuchel Isyaratkan Kai Havertz Jadi Starter
Liga Champions 4 April 2022, 21:55 -
Cbelsea Sedang Tersungkur, Thibaut Courtois Malah Ngeri-ngeri Sedap
Liga Champions 4 April 2022, 19:21 -
Barcelona Sepertinya Bakal Kesulitan Rekrut Rudiger, Ini Alasannya
Liga Spanyol 4 April 2022, 18:59 -
Thomas Tuchel Optimistis Cesar Azpilicueta Bertahan di Chelsea
Liga Inggris 4 April 2022, 18:20 -
Chelsea Coba Telikung PSG untuk Transfer Ousmane Dembele
Liga Inggris 4 April 2022, 17:20
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40