Lawan Basel, PSG Dituntut Pertahankan Performa
Afdholud Dzikry | 1 November 2016 13:05
Bola.net - - Pelatih PSG, Unai Emery mengungkapkan keinginan agar skuatnya mampu mempertahankan performa yang telah mereka tunjukkan akhir-akhir ini jelang bertemu Basel di lanjutan penyisihan grup Liga Champions.
Sejak kalah dari Toulouse dengan skor 0-2 pada 24 September silam, PSG tak lagi merasakan kekalahan. Rinciannya, mereka mampu menang lima kali dan sekali imbang, termasuk mengalahkan Ludogorets dan Basel di Liga Champions.
Karena itu, Emery pun meminta timnya mempertahankan performa seperti yang sudah mereka tunjukkan akhir-akhir ini saat giliran bertamu ke markas Basel tengah pekan ini.
Kami ingin meningkatkan permainan kamu. Itu pasti. Tapi tim ini terus meningkat dan kami telah bermain dengan sangat baik dalam beberapa pertandingan dan tak begitu bagus pada pertandingan lainnya. Tapi hal terpenting adalah menang. Jadi ya, lebih baik menang dengan bermain baik, ujarnya.
Tim bertahan dengan sangat bagus, menjaga penguasaan bola, tapi masih ada beberapa pekerjaan untuk dilakukan dan kepercayaan diri akan membantu kami berkembang, tandasnya.
PSG sendiri saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan tujuh poin dari tiga pertandingan. Poin yang sama juga dimiliki Arsenal yang ada di peringkat pertama.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Ligue 1: Lille 0-1 PSG
Open Play 31 Oktober 2016, 15:03 -
Inter Tertarik Datangkan Verratti
Liga Italia 31 Oktober 2016, 07:54 -
Verratti Ungkap Pernah Tolak Madrid
Liga Spanyol 31 Oktober 2016, 06:57 -
Wasit Ini Mengaku Salah Usir Zlatan Ibrahimovic
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 23:40 -
Montella Akui Pernah Gagal Gaet Verratti
Liga Italia 29 Oktober 2016, 20:00
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39