Laga Belum Dimulai, Enrique Tepis Status Favorit Barca

Editor Bolanet | 2 Juni 2015 22:59
Laga Belum Dimulai, Enrique Tepis Status Favorit Barca
Luis Enrique (c) AFP
- Luis Enrique menyebut bahwa status favorit juara baru layak disematkan pada , ataupun , saat mereka sudah memulai duel di final Liga Champions pada 7 Juni mendatang.

Duel yang akan dilangsungkan di Berlin tersebut akan menjadi laga final ke empat Barca dalam kurun waktu sepuluh musim terakhir. Sementara itu bagi Juve, ini akan menjadi laga final pertama mereka sejak musim 2002-2003 lalu.

Kedigdayaan Barca pun membuat mereka diberi label favorit oleh banyak pihak di laga final kali ini. Namun, Enrique menyebut bahwa saat ini label tersebut belum layak diberikan pada timnya. Tim mana yang pantas menyandang status favorit baru akan diketahui kala duel itu sudah dilangsungkan nanti.

Apakah kami favorit juara? Kami harus menunjukkan bahwa kami memang tim favorit juara. Hanya pada saat laga itu sudah dimainkan, barulah Anda akan bisa melihat siapa tim yang menjadi favorit juara, cetus Enrique pada para reporter seperti dilansir Football Italia. [initial]

 (foti/dim)