Kontroversi Penalti PSG, Ternyata Ada Perbedaan Aturan Handball di Liga Champions dan Premier League!
Asad Arifin | 29 November 2023 10:46
Bola.net - Sebuah kontroversi terjadi pada laga PSG vs Newcastle. Tuan rumah PSG dapat penalti pada menit 90+5. Kubu Newcastle pun merasa kemenangan mereka 'dirampok'. Lantas, apa yang membuat penalti untuk PSG itu jadi kontroversi?
PSG menjamu Newcastle pada matchday kelima Grup F fase grup Liga Champions 2023/2024, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB. Bermain di Parc des Princes, kedua tim harus puas dengan skor imbang 1-1.
Newcastle unggul lebih dulu. Pada menit ke-24, Alexander Isak membobol gawang PSG. The Magpies hampir menang. Namun, pada menit 90+4, mereka dihukum penalti dan Kylian Mbappe mengeksekusinya dengan sangat baik.
Newcastle protes keras atas keputusan yang dibuat wasit Szymon Marciniak. Namun, wasit asal Polandia itu tidak mengubah keputusannya. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Klaim Kubu Newcastle
Newcastle dihukum penalti setelah Tino Livramento melakukan handball. Nah, sebelum mengenai lengan pemain 21 tahun itu, bola lebih dulu mengenai dada. Hal ini yang membuat kubu Newcastle protes keras.
"Kami kehabisan keberuntungan pada akhirnya. Saya tidak berpikir itu adalah penalti," ucap manajer Newcastle, Eddie Howe.
Beberapa pandit dan eks pemain Newcastle juga protes. Jermaine Jenas merasa The Magpies dirampok wasit. Lalu, ada Alan Shearer yang secara terbuka merasa wasit sudah merusak pertandingan.
"Penampilan luar biasa dari setiap pemain. Tidak seharusnya dirusak oleh keputusan yang menjijikkan," tulisnya di X.
Beda Aturan Handball
Sebuah ulasan menarik dibuat BBC Sport soal kontroversi handball Livramento. BBC Sport menyoroti adanya perbedaan aturan handball yang diadposi oleh UEFA (dalam hal ini Liga Champions) dan yang berlaku di Premier League.
Di UEFA, Wasit memutuskan handball atau tidak berdasarkan pada pertimbangan berikut ini:
- Apakah itu merupakan 'tindakan yang disengaja' oleh pemain, yaitu apakah mereka menggerakkan lengannya ke arah bola?;
- Kedekatan pemain dengan bola dan kecepatan pukulannya pada lengan/tangan;
- Jika tangan atau lengan berada dalam 'posisi yang tidak wajar', - yaitu menjauhi badan.
Aturan Handball di Premier League
Berdasar penjelasan di atas, tidak ada yang mengatur soal bola pantul dalam pertimbangan handball atau tidak. Jadi, wasit Marciniak dan VAR menilai posisi tangan Livramento tidak wajar saat kena bola.
Nah, situasinya berbeda jika terjadi di Premier League. Ada kelonggaran soal handball jika bola lebih dulu mengenai anggota tubuh lain sebelum mengenai bagian lengan.
Atas dasar itu, situasi Livramento tidak akan dihukum penalti jika terjadi di Premier League. Sementara, UEFA belum mengadopsi aturan handball baru yang dipakai di Premier League.
Sumber: BBC Sport
Klasemen Grup F Liga Champions 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Barcelona Kalahkan Porto, Ini yang Diucapkan Xavi saat Jeda
- Penalti Menit 90+4, Newcastle Dizalimi Wasit dan VAR?
- Persaingan Grup F: 3 Tim Masih Punya Peluang Ikuti Jejak Dortmund Lolos 16 Besar, The Real Grup Nera
- Akhirnya Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions Setelah Dua Tahun
- Pep Guardiola Tak Puas Meski Manchester City Menang Comeback Lawan RB Leipzig
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions PSG vs Newcastle di Vidio
Liga Champions 28 November 2023, 23:55 -
Parah! Jelang Duel di UCL, Suporter PSG dan Newcastle Bentrok di Paris
Liga Champions 28 November 2023, 20:38 -
Prediksi PSG vs Newcastle 29 November 2023
Liga Champions 28 November 2023, 08:04 -
Head to Head dan Statistik: PSG vs Newcastle
Liga Champions 27 November 2023, 19:04
LATEST UPDATE
-
45 Menit yang Menyenangkan dari Eliano Reijnders
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:13 -
Harapan untuk Timnas Indonesia: Wajib Menang Lawan Bahrain!
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:01 -
Napoli Pertimbangkan Tukar Guling Victor Osimhen dengan Rasmus Hojlund
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:00 -
Frenkie De Jong Bahagia Kembali Perkuat Timnas Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39