Konsistensi 10+ Gol Liga Champions Ronaldo
Gia Yuda Pradana | 3 Mei 2017 11:52
Bola.net - - Selama enam musim terakhir, Cristiano Ronaldo konsisten mencetak sepuluh gol atau lebih di tiap edisi Liga Champions. Bintang Real Madrid asal Portugal itu adalah pemain pertama yang mampu melakukannya.
Real menang 3-0 menjamu Atletico Madrid di leg pertama babak semifinal Liga Champions 2016/17, Rabu (03/5). Ronaldo memborong tiga gol, yang dicetaknya pada menit 10, 73 dan 86.
Dengan hattrick itu, berarti Ronaldo telah mencetak sepuluh gol dalam 11 penampilan untuk Real di Liga Champions musim ini. Dia pun menjadi pemain pertama yang sanggup mencetak minimal 10 gol di kompetisi ini selama enam musim secara beruntun.
Cristiano Ronaldo di Liga Champions 6 musim terakhir
2016/17: 10 Gol (Real Madrid)
2015/16: 16 Gol (Real Madrid)
2014/15: 10 Gol (Real Madrid)
2013/14: 17 Gol (Real Madrid)
2012/13: 12 Gol (Real Madrid)
2011/12: 10 Gol (Real Madrid).
Dua musim pertamanya bersama Real, Ronaldo tak mampu menembus dua digit gol di Liga Champions. Pada musim 2009/10, Ronaldo mencetak tujuh gol, sedangkan musim berikutnya enam gol.
Mulai edisi 2011/12 lah Ronaldo konsisten mencetak 10 gol atau lebih.
Musim ini, Ronaldo telah mencetak 10 gol. Dia butuh dua gol lagi untuk mengambil alih posisi top scorer Liga Champions 2016/17 dari tangan Lionel Messi.
Messi masih memimpin dengan 11 golnya. Namun, rekening gol Messi takkan bertambah karena Barcelona sudah dieliminasi Juventus di perempat final.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Sudah Siap Kehilangan Coutinho
Liga Inggris 2 Mei 2017, 18:59 -
Savio: Ronaldo Tidak Sedang di Performa Terbaik
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 17:05 -
Chelsea Akan Kontrak Morata Lima Tahun
Liga Inggris 2 Mei 2017, 15:30 -
Zidane: Transfer David de Gea ke Madrid?
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 15:20 -
Carvajal: Griezmann Pemain Brilian
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39