Kompany: Kalahkan Madrid, City Harus Punya Rasa Lapar

Editor Bolanet | 26 April 2016 07:04
Kompany: Kalahkan Madrid, City Harus Punya Rasa Lapar
Vincent Kompany (c) AFP
- Vincent Kompany meminta Manchester City terus mempertahankan rasa 'lapar' guna mencatat sejarah baru dalam perjalanan mereka di Liga Champions.


Hal tersebut diungkapkan oleh sang kapten, jelang laga leg pertama semifinal melawan Real Madrid, yang akan berlangsung di Etihad dini hari nanti.


Jika anda tidak memiliki rasa lapar untuk pertandingan ini, anda tidak akan pernah lapar di dunia sepakbola. Anda masuk semifinal, tidak ada yang buruk untuk anda, anda hanya ingin bermain. Seluruh tim bersikap positif. Itu bahkan membuat kami bersemangat di Premier League, tutur Kompany pada Express.


Kami punya banyak pemain hebat dan ketika kami bicara tentang kedewasaan di level ini, semua pemain sudah bisa bermain di level yang sama. Inilah yang anda inginkan. Saya kira kami tidak merasa tertekan di fase ini. Saya dan para pemain menginginkannya.


Kami harus bermain melawan banyak klub hebat, sesering mungkin dan coba mengalahkan mereka - itu yang akan menjadi sejarah tercatat di klub ini. [initial]


 (exp/rer)