Kompany: Aguero Striker Spesial City

Editor Bolanet | 26 November 2014 08:35
Kompany: Aguero Striker Spesial City
Sergio Aguero. (c) AFP
- Kapten Manchester City, Vincent Kompany, memberikan pujian pada Sergio Aguero, usai sang striker mencetak hat-trick untuk membantu timnya mengalahkan Bayern Munich 3-2 di Liga Champions (26/11).

Mantan pemain Atletico Madrid itu membawa tuan rumah unggul lebih dulu lewat titik penalti, sebelum Xabi Alonso dan Robert Lewandowski mampu membalikkan keadaan.

Namun Aguero kemudian mencetak dua gol tambahan, yang membuatnya muncul sebagai pahlawan dan membuat kans City untuk lolos ke babak 16 besar kembali terbuka lebar.

Saya tidak tahu apa yang terjadi tanpa dirinya, namun jika anda ingin sukses dalam hal apapun, anda butuh seorang pemain spesial yang berada dalam form istimewa. Jika tidak, anda tidak akan memenangkan apapun, tutur Kompany pada ITV.

Ia adalah pemain istimewa untuk kami. Ketika ia berada di form tersebut, ia membuat kami bisa mencapai hal yang sebelumnya mustahil dilakukan. Kami menunjukkan jiwa kami, kami melakukan apa yang harus kami lakukan dan mengalahkan tim besar hari ini, pungkasnya. [initial]

 (itv/rer)

LATEST UPDATE