Komentar RB Leipzig Usai Dikalahkan Real Madrid: Mereka Menang Hoki Doang!
Serafin Unus Pasi | 14 Februari 2024 07:31
Bola.net - Penjaga gawang RB Leipzig, Peter Gulacsi memberikan penilaian terkait pertandingan antara timnya melawan Real Madrid. Ia menyebut sang tamu beruntung bisa menang di laga ini.
Dini hari tadi, sebuah laga seru digelar di Red Bull Arena. Tuan rumah, RB Leipzig menjamu Real Madrid pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2023/2024.
Pertandingan ini berjalan dengan sangat sengit. Kedua tim melakukan jual beli serangan sejak awal pertandingan hingga akhir.
Los Blancos berhasil keluar sebagai pemenang di laga ini. Gol Brahim Diaz di awal babak kedua mengunci kemenangan Los Blancos di Jerman.
Simak komentar Gulacsi terkait laga tersebut di bawah ini.
Tampil Apik
Kepada Amazon Prime, Gulacsi menyebut bahwa timnya sebenarnya tidak layak kalah menghadapi Real Madrid.
Ia menyebut timnya bermain dengan baik dan mereka layak mendapatkan hasil yang lebih baik ketimbang kalah 1-0 di laga ini.
"Kami bermain dengan baik hari ini, dan saya yakin bahwa kami bukan tim terburuk di pertandingan ini," ungkap Gulacsi kepada Amazon Prime.
Kalah Hoki
Lebih lanjut, Gulacsi menyebut bahwa timnya seharusnya bisa mengalahkan Real Madrid di laga ini.
Namun ia menyebut Real Madrid dinaungi Dewi Keberuntungan sehingga sang tamu yang keluar sebagai pemenang laga ini.
"Di babak kedua jalannya pertandingan sangat terbuka. Namun sayang gol 'hoki' menjadi penentu kemenangan mereka di laga ini," keluh sang kiper.
Balas di Leg Kedua
RB Leipzig sendiri bertekad untuk mengalahkan Real Madrid di leg kedua nanti.
Pertandingan leg kedua tersebut dijadwalkan akan digelar pada tanggal 7 Maret 2024 mendatang.
Klasemen Liga Spanyol
(Amazon Prime)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Bruno Guimaraes, Liverpool dan Real Madrid Harus Bayar Segini
Liga Inggris 13 Februari 2024, 23:00 -
Wedeeh, Kylian Mbappe Kini Ragu Gabung Real Madrid?
Liga Spanyol 13 Februari 2024, 18:40 -
Tanpa Jude Bellingham, Inilah Perkiraan Formasi Real Madrid vs RB Leipzig
Liga Champions 13 Februari 2024, 17:20 -
Jawaban Tegas Toni Kroos Setelah Disebut Akan Kembali ke Bayern Munchen
Liga Spanyol 13 Februari 2024, 14:08 -
Dilanda Badai Cedera, Carlo Ancelotti: Real Madrid Termotivasi Hadapi RB Leipzig
Liga Champions 13 Februari 2024, 09:35
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39