Klopp: Messi Nomor 1
Gia Yuda Pradana | 1 Mei 2019 15:27
Bola.net - - Liverpool akan menantang Barcelona di Camp Nou pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2018/19, Kamis (02/5). Bagi Liverpool, Lionel Messi adalah ancaman terbesar.
Manajer The Reds Jurgen Klopp saja tak ragu mengakui kalau Messi adalah pesepakbola terbaik yang pernah dilihatnya.
"Dari semua pemain yang sudah saya lihat sendiri, saya bilang kalau Messi adalah nomor 1," kata Klopp dalam konferensi pers pralaga, seperti dilansir UEFA.com.
"Saya sudah melatih beberapa pemain bagus. Ayah saya selalu bilang tentang Pele, tapi saya terlalu muda untuk melihatnya secara langsung."
Liverpool memang harus mewaspadai Messi. Hal tersebut didasari oleh beberapa statistik berikut ini.
Scroll terus ke bawah.
Statistik Fantastis Messi
Lionel Messi sudah mencetak 24 gol dalam 32 penampilan melawan klub-klub Inggris, lebih banyak dibandingkan melawan klub-klub dari negara-negara lain.
Messi adalah top scorer sementara Liga Champions musim ini dengan torehan 10 golnya. Messi sudah 5 kali finis sebagai pencetak gol terbanyak di kompetisi ini, yakni pada musim 2008/09, 2009/10, 2010/11, 2011/12 dan 2014/15.
Messi mencetak 29 gol dalam 27 penampilan terakhirnya untuk Barcelona di semua kompetisi, dan 17 gol dalam 16 penampilan terakhir. Dia telah mencetak 25 gol dalam 25 penampilan untuk Barcelona di semua kompetisi tahun 2019.
Dalam dua pertandingan Liga Champions terakhirnya di Camp Nou, Messi tampil gemilang. Messi mengukir dua gol dan dua assist ketika Barcelona menghajar Lyon 5-1, kemudian mencetak sepasang gol saat menumbangkan Manchester United tiga gol tanpa balas.
Bisakah Liverpool menghentikannya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Liverpool, Luis Suarez Janji Tidak Akan Baper
Liga Champions 30 April 2019, 22:00 -
Coutinho: Liverpool Bukan Lawan yang Enteng, Barcelona!
Liga Champions 30 April 2019, 21:40 -
Juventus Siap Berpisah dengan Paulo Dybala
Liga Inggris 30 April 2019, 21:20 -
Barcelona Bukan Hanya Lionel Messi, Liverpool!
Liga Champions 30 April 2019, 20:40 -
Mendieta: Valverde Buktikan Ia Layak Tangani Barcelona
Liga Spanyol 30 April 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39