Klaim Andone: Harusnya Galatasaray Bisa Bobol Gawang Real Madrid 3 Kali
Afdholud Dzikry | 23 Oktober 2019 09:41
Bola.net - Penyerang Galatasaray, Florin Andone mengungkapkan timnya sudah bermain sangat baik melawan Real Madrid. Namun sayang, timnya gagal memanfaatkan peluang demi peluang mereka menjadi gol.
Bermain di Ali Sami Yen Spor Kompleksi, Istanbul, Rabu (23/10/2019) dini hari tadi WIB, Galatasaray gagal meraih poin penuh. Menghadapi Real Madrid yang berada dalam situasi tak ideal, mereka kalah tipis 1-0 karena gol tunggal Toni Kroos.
Setelah pertandingan, Andoni mengungkapkan bahwa timnya harusnya bisa lebih baik dalam memanfaatkan peluang. Andai itu terjadi, ia yakin mereka mampu membuat setidaknya dua gol ke gawang Thibaut Courtois.
"Kami memiliki peluang hari ini, tapi kami tak mampu memaksimalkannya menjadi gol. Kami harusnya bisa mencetak dua gol, atau mungkin tiga gol," ujarnya usai pertandingan di situs resmi UEFA.
Galatasaray Tetap Yakin
Dari catatan statistik di situs resmi UEFA, Galatasaray mampu mendominasi penguasaan bola dengan catatan 54% berbanding 46% milik Real Madrid. Namun mereka hanya mampu membuat total 11 peluang berbanding 26 milik Los Blancos.
Kekalahan ini membuat Galatasaray turun ke posisi terakhir Grup A Liga Champions dengan baru meraih 1 poin dari tiga pertandingan.
Meskipun menjadi juru kunci, mereka hanya terpaut tiga poin dari Real Madrid yang naik ke posisi kedua. Karena itu, Andone pun masih menyimpan optimisme tinggi di tiga laga tersisa.
"Kami kalah malam ini tapi saya bangga dengan rekan setim saya. Kami memiliki tiga laga lagi di penyisihan grup, yang artinya adalah sembilan poin. Kami akan melakukan yang terbaik," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Galatasaray vs Real Madrid di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2019, 23:15 -
Jika Zidane Bisa Dapat Kesempatan Kedua di Madrid, Kenapa Mourinho Tidak?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 22:50 -
Zinedine Zidane Dipecat Jika Real Madrid Kalah dari Galatasaray?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 21:40 -
Apapun yang Terjadi, MU Haram Lepaskan Paul Pogba
Liga Inggris 22 Oktober 2019, 20:00 -
Goncalo Guedes Masuk Daftar Transfer Real Madrid?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 18:00
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40