Kiper Celtic Menyesal Gagal Bendung Kans Terakhir Barca

Editor Bolanet | 24 Oktober 2012 10:50
Kiper Celtic Menyesal Gagal Bendung Kans Terakhir Barca
Fraser Forster gagal kejutkan Barca. (c) AFP
- Kiper Fraser Forster tampil gemilang saat membendung serangan di Camp Nou. Namun satu umpan silang di menit akhir yang gagal dihalaunya berujung pada kekalahan .

Skuad The Hoops tampil heroik di depan ribuan pendukung tuan rumah. Namun Forster patut mendapat pujian menyusul aksi penyelamatannya yang mampu menjaga skor imbang 1-1 dari babak pertama hingga jelang akhir pertandingan.

Hanya tersisa 30 detik sebelum wasit meniup peluit panjang, Barca mencetak gol kemenangan lewat Jordi Alba yang menyelinap dari kawalan bek Celtic dan meneruskan umpan silang ke gawang Forster. Dan itu membuatnya sangat terpukul.

Kami bekerja begitu keras selama 90 menit dan hanya harus mempertahankan diri dari satu crossing lagi, tapi kami tak mampu melakukannya, sesalnya.

Forster mengaku bangga dengan spirit yang ditunjukkan rekan-rekannya dan merasa Celtic layak mendapatkan satu poin. Namun ia semua penyelamatannya tak berguna karena mereka pada akhirnya menyerah kalah. Saya bersedia menukar penampilan gemilang saya dengan satu poin, pungkasnya. (sky/row)

LATEST UPDATE