Kapan Bursa Transfer Musim Dingin 2024 Dimulai dan Berakhir?
Serafin Unus Pasi | 6 Desember 2023 07:15
Bola.net - Tahun 2023 sudah hampir berakhir. Di kalender sepak bola, itu berarti bahwa bursa transfer musim dingin akan segera dimulai.
Ya, dalam satu musim setiap kompetisi biasanya menggelar dua bursa transfer. Bursa transfer musim panas merupakan bursa transfer awal musim di mana tim-tim bersiap untuk mengawali musim.
Sementara bursa transfer musim dingin biasanya digunakan sebagai bursa transfer tengah musim. Klub-klub memanfaatkan bursa transfer ini jika mereka mengalami masalah cedera atau ada sektor-sektor yang tidak bekerja dengan optimal.
Namun bursa transfer musim dingin ini biasanya berjalan lebih singkat. Biasanya bursa transfer ini hanya dibuka di kisaran satu bulan saja.
Selain itu waktu pembukaan dan penutupan tiap bursa transfer berbeda antara satu liga dan liga yang lain. Lantas kapan bursa transfer musim dingin 2024 dimulai? Simak ulasannya di bawah ini.
Premier League
Kasta tertinggi sepak bola Inggris, Premier League akan memulai aktivitas bursa transfer mereka pada tanggal 1 Januari 2024.
Tepatnya pada Pkl 00.00 waktu setempat, alias pada pergantian Tahun, tim-tim bisa beraktivitas untuk melakukan jual beli pemain.
Sementara bursa transfer musim dingin di EPL akan ditutup pada tanggal 1 Februari 2024 Pkl 23.00 waktu setempat atau pada tanggal 2 Februari 2024 Pkl 06.00 WIB.
La Liga
Untuk La Liga, ada sedikit perbedaan dengan Premier League terkait tanggal dimulainya bursa transfer mereka.
Bursa transfer musim dingin mereka dimulai pada tanggal 2 Januari 2024. Mereka lebih lambat satu hari membuka bursa transfer ketimbang EPL.
Sementara waktu tutupnya juga lebih singkat. Bursa transfer musim dingin Serie A ditutup pada tanggal 31 Januari 2024 pada Pkl 23.00 waktu setempat atau pada tanggal 1 Februari 2024 Pkl 06.00 WIB.
Serie A
Kasta tertinggi Italia, Serie A juga mengawlai bursa transfer musim dingin lebih lambat.
Sama seperti La Liga, bursa transfer musim dingin Serie A dimulai pada tanggal 2 Januari 2024. Waktu penutupan bursa transfer mereka juga sama seperti La Liga, yaitu pada tanggal 31 Januari 2024.
Bedanya, mereka mengakhiri bursa transfer musim dingin lebih cepat beberapa jam. Bursa transfer musim dingin Serie A ditutup pada Pkl 19.00 waktu setempat atau pada tanggal 2 Februari 2023 Pkl 02.00 WIB.
Bundesliga
Bundesliga Jerman memutuskan untuk mengawali bursa transfer musim dingin lebih awal.
Sama seperti Premier League, bursa transfer musim dingin mereka dimulai pada tanggal 1 Januari 2024. Penutupannya pun sama, di mana bursa transfer musim dingin Bundesliga ditutup pada tanggal 1 Februari 2024.
Namun untuk jamnya mereka tutup enam jam lebih cepat ketimbang EPL. Bursa transfer musim dingin mereka selesai pada Pkl 17.00 waktu setempat, atau pada tanggal 2 Februari 2023 Pkl 00.00 WIB.
Ligue 1
Untuk kasta tertinggi sepak bola Prancis, Ligue 1 mengikuti jejak EPL dan Bundesliga terkait pembukaan bursa transfer mereka.
Bursa transfer mereka dibuka pada tanggal 1 Januari 2024. Namun penutupan bursa transfer mereka ditutup lebih cepat satu hari.
Bursa transfer mereka ditutup pada tanggal 31 Januari 2024, namun untuk jam pastinya masih belum diumumkan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Kepincut Bek Muda Sevilla
Liga Spanyol 5 Desember 2023, 20:59 -
Duh, Dani Carvajal Cedera, Baru Balik di Tahun 2024
Liga Spanyol 5 Desember 2023, 19:07 -
Jual Alejandro Balde Tidak, Ya?
Liga Spanyol 5 Desember 2023, 18:45 -
Liga Spanyol 5 Desember 2023, 16:00
-
Atletico Madrid 3 Kali Kalah, Semuanya di Luar Kandang
Liga Spanyol 5 Desember 2023, 15:29
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39