Kalah di Final Liga Champions, Lautaro Merasa Inter Layak Mendapatkan Lebih
Gia Yuda Pradana | 11 Juni 2023 14:26
Bola.net - Inter Milan kalah melawan Manchester City di final Liga Champions 2022/2023, Minggu, 11 Juni 2023. Lautaro Martinez dan rekan-rekannya dipaksa menyerah 0-1.
Dalam laga final yang digelar di Ataturk Olympick Stadium, Istanbul, Turki, Inter kalah oleh gol Rodri. Gol itu lahir di babak kedua, tepatnya pada menit 68.
Inter melalui jalan yang begitu berat untuk mencapai final pertamanya sejak 2009/2010 ini.
Inter lolos dari Grup C sebagai runner-up di belakang Bayern Munchen, sekaligus ikut melempar Barcelona ke Liga Europa. Pasukan Simone Inzaghi kemudian melewati adangan Porto, Benfica, dan sang rival sekota AC Milan.
Namun, Inter gagal meraih gelar European Cup/Liga Champions keempat mereka setelah kalah dari Man City di final dini hari tadi. Menurut Lautaro, setelah berjuang sekeras itu, Inter layak meraih hasil yang lebih baik.
Inter Milan di Liga Champions 2022/2023
Matchday 1: Inter 0-2 Bayern Munchen
Matchday 2: Viktoria Plzen 0-2 Inter
Matchday 3: Inter 1-0 Barcelona
Matchday 4: Barcelona 3-3 Inter
Matchday 5: Inter 4-0 Viktoria Plzen
Matchday 6: Bayern Munchen 2-0 Inter
Babak 16 besar leg 1: Inter 1-0 Porto
Babak 16 besar leg 2: Porto 0-0 Inter
Perempat final leg 1: Benfica 0-2 Inter
Perempat final leg 2: Inter 3-3 Benfica
Semifinal leg 1: AC Milan 0-2 Inter
Semifinal leg 2: Inter 1-0 AC Milan
Final: Manchester City 1-0 Inter.
Kecewa
"Kami sampai di final Liga Champions setelah lolos dari grup yang sulit," kata Lautaro kepada Inter TV.
"Kami kemudian mengeliminasi Porto, Benfica, dan Milan. Hari ini, kami bertarung melawan Manchester City, tim terkuat."
"Kami layak mendapatkan lebih," imbuhnya.
Tim yang Membanggakan
"Di kompetisi seperti ini, detail-detail kecil bisa menjadi pembeda," lanjut Lautaro.
"Mungkin masih ada yang kurang pada diri kami untuk memenangkannya. Namun, saya sangat bangga dengan semua ini."
"Kekecewaan itu pasti ada. Akan tetapi, para suporter harus merasa bangga dengan tim ini," pungkas pemain Argentina tersebut.
Inter musim ini gagal juara di Serie A (peringkat 3) dan Liga Champions, tapi berhasil menjuarai Supercoppa Italiana dan Coppa Italia. Musim ini tidak benar-benar buruk buat mereka.
Sumber: Inter TV
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Galeri Foto: Kekasih Erling Haaland di Perayaan Juara Liga Champions
- Gelar Juara Ke-14 Persembahan Guardiola buat Manchester City
- Manchester City dan Para Peraih Treble di Persepakbolaan Eropa
- Manchester City Juara Liga Champions 2022/2023 Tanpa Tersentuh Kekalahan!
- 'Jimat Keberuntungan' Guardiola Itu Bernama Roberto Baggio
- Guardiola: 14 Tahun Berlalu, dan Saya Meraih Treble lagi
- Raih Treble, Josep Guardiola Bangga Bisa Samai Prestasi Sir Alex Ferguson
- Guardiola: Yang Dirasakan Inter, Kami Merasakannya 2 Tahun Lalu
- Mengintip Media Sosial Para Pemain Man City usai Juara Liga Champions dan Raih Treble
- 3 Wakil Italia di 3 Final Kompetisi Eropa, Semuanya Kalah!
- Musim Perdana Haaland di Man City: Treble, Top Skor Premier League dan Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Final Liga Champions 2022/2023: Manchester City vs Inter Milan
Liga Champions 10 Juni 2023, 19:21 -
Profil Wasit Final Liga Champions 2023: Szymon Marciniak
Liga Champions 10 Juni 2023, 18:45
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39