Juventus vs Villarreal: Tim Tamu Sungguh Tak Menyangka!
Richard Andreas | 17 Maret 2022 06:29
Bola.net - Villarreal berhasil membuat salah satu kejutan terbesar di Liga Champions 2021/22. Mereka menundukkan Juventus dengan skor telak 3-0 di Allianz Arena.
Kamis (17/3/2022), dimainkan leg kedua 16 besar duel Juventus vs Villarreal. Sebelumnya, duel leg pertama di Spanyol berakhir imbang 1-1.
Seharusnya Juve unggul karena main di kandang. Skor 1-1 juga bisa jadi modal cukup bagus untuk meladeni tim tamu di laga Juventus vs Villarreal ini.
Nahas bagi Juve, yang terjadi justru sebaliknya. Villarreal berhasil menahan dan membuat tuan rumah frustrasi. Akhirnya, justru Villarreal yang menang dengan skor telak 3-0.
Sengaja buat frustrasi
Tiga gol kemenangan di laga Juventus vs Villarreal kali ini dimulai dari penalti Gerard Moreno (78'). Setelahnya dua gol berikutnya dicetak oleh Pau Torres (85') dan Arnaut Danjuma (90+2').
Jadi, gol pertama Villarreal baru tercipta menjelang 10 menit akhir. Ini bukti bahwa pasukan Unai Emery sengaja membuat pertandingan berjalan panjang, membuat Juve frustrasi, dan mencoba memaksimalkan celah peluang pertama.
"Memang begitulah rencana kami, kami ingin membuat pertandingan berjalan panjang bagi mereka," ujar Pau Torres, bek Villarreal.
"Kami punya beberapa pemain penting yang duduk di bangku cadangan dan Gerard [Moreno] langsung mengubah tim kami ketika dia masuk sebagai pengganti, sebab dia pemain top."
Sungguh tidak menyangka
Villarreal memang sudah menyiapkan taktik untuk membuat Juve frustrasi dan mencoba mengubah pertandingan dengan pemain pengganti. Meski begitu, Emery dan Torres menegaskan bahwa mereka tidak menyangka bisa menang dengan skor besar.
"Bahkan dalam sesi persiapan terbaik kami untuk pertandingan, kami tidak pernah berpikir bisa menang dengan skor demikian [3-0]," sambung Torres.
"Kami tahu mereka punya banyak peluang. Rulli [kiper Villarreal] tampil hebat dan kami sedikit beruntung, tapi Anda memang membutuhkan itu," tutupnya.
Hasil Juventus vs Villarreal ini membuktikan bahwa tim mana pun punya peluang besar di Liga Champions. Balapan menuju juara diyakini bakal sengit.
Sumber: UEFA
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Jadwal Undian Perempat Final Liga Champions: Satu Negara Bisa Bertemu, Potensi Duel Sengit!
- Namanya Juventus, Spesialis 16 Besar Liga Champions!
- Juventus Keok! Allegri: Kami Main Bagus 75 Menit, Villarreal Hanya Bertahan
- Daftar Lengkap Tim yang Lolos Perempat Final Liga Champions 2021/2022
- Hasil 16 Besar Liga Champions 2021/22: Tidak Ada Wakil Italia, Wakil Spanyol dan Inggris Calon Juara
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Juventus Vs Villarreal di Vidio
Liga Champions 16 Maret 2022, 20:23 -
Battle of WAGs Liga Champions: Juventus vs Villarreal
Bolatainment 16 Maret 2022, 11:55 -
Data dan Fakta Liga Champions: Juventus vs Villarreal
Liga Champions 16 Maret 2022, 09:02 -
Siap Melaju! Juventus Mengaku Sudah Punya Rencana untuk Bekuk Villarreal
Liga Champions 16 Maret 2022, 03:51
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39