Juventus Tolak Tawaran PSG Untuk Vidal

Editor Bolanet | 15 Juli 2012 16:59
Juventus Tolak Tawaran PSG Untuk Vidal
tawaran PSG untuk Vidal ditolak (c) AFP
- Ambisi besar Paris Saint-Germain untuk bisa tampil kompetitif di semua ajang musim depan memang terbukti didukung dengan usaha serius. Di bursa transfer, PSG telah mendatangkan Thiago Silva, dan sebentar lagi Zlatan Ibrahimovic kemungkinan besar akan segera menyusul.

Rupanya pemain-pemain tersebut belum memuaskan Carlo Ancelotti. Dengan dukungan dana melimpah, Ancelotti seolah-olah tinggal tunjuk pemain yang dibutuhkannya, dan pemain itu akan didatangkan .

Namun hal itu sepertinya tidak berlaku kepada klub-klub yang juga memiliki ambisi besar. Corriere dello Sport melansir bahwa telah menolak tawaran sebesar 25 juta euro dari PSG untuk Arturo Vidal.

Juve mendatangkan Vidal dari Bayer Leverkusen musim lalu dengan banderol yang tak terlalu mahal, 10,5 juta euro. Vidal langsung nyetel dengan permainan Juve yang dimotori Andrea Pirlo serta mampu menunjukkan permainan terbaiknya.

penampilan cemerlang sepanjang musim Vidal menarik minat beberapa raksasa Eropa untuk merekrutnya. Real Madrid dan Manchester City sempat dikabarkan tertarik kepada pemain enerjik ini. Namun Juve sejauh ini selalu berhasil menghalau setiap godaan yang datang untuk gelandangnya itu. (foti/hsw)