Iniesta: Barca Wajib Kalahkan Ajax Amsterdam

Editor Bolanet | 21 Oktober 2014 18:50
Iniesta: Barca Wajib Kalahkan Ajax Amsterdam
Andres Iniesta (c) AFP
- Gelandang , Andres Iniesta mengakui bahwa timnya wajib untuk mengalahkan Ajax Amsterdam saat kedua tim bentrok di lanjutan Liga Champions, Rabu (22/10) dini hari nanti.

Barcelona mengalami kekalahan pada laga terakhir mereka di putaran grup saat melawan ke markas PSG. Karena itu, Iniesta menegaskan bahwa laga melawan Ajax wajib untuk dimenangkan setelah mengalami kekalahan.

Ajax adalah tim yang seperti kami, suka menguasai bola. Jadi saya yakin bahwa ini akan mengharuskan kami untuk menjadi sangat fokus, ujarnya.

Pelatih mereka, Frank de Boer juga pemain stylish dan itu tampaknya akan memengaruhi permainan mereka. Kekalahan di Paris mewajibkan kami semua untuk lebih mencoba dan meraih kemenangan, tandasnya.

Musim lalu, Barcelona sukses mengalahkan Ajax Amsterdam dengan skor telak 4-0 di Camp Nou.[initial]

 (sm/dzi)