Ini Pendapat Zinedine Zidane Tentang Eden Hazard 'KW Super' di Real Madrid
Richard Andreas | 23 Oktober 2019 13:00
Bola.net - Eden Hazard belum benar-benar mencapai performa terbaiknya sejak bergabung dengan Real Madrid. Performa Hazard masih jauh di bawah ekspektasi, belum ada gol-gol apik yang diharapkan fans Madrid.
Sejauh ini, Hazard baru mencetak satu gol dari tujuh penampilan di semua kompetisi. Performanya pun mencemaskan, meski sebenarnya ada masalah kebugaran yang sempat mengganggu Hazard.
Sebagai pengguna nomor punggung 7yang baru, mau tak mau Hazard akan dibandingkan dengan pemakai nomor 7 sebelumnya: Cristiano Ronaldo. Sebab itu, sejauh ini kontribusi Hazard belum benar-benar mencapai level yang dibutuhkan.
Bagaimana pendapat Zinedine Zidane tentang kesulitan Hazard itu? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
KW Super?
Adaptasi Hazard di Real Madrid tidak semulus yang diharapkan. Dia meninggalkan Chelsea dalam puncak performanya, tapi merosot sejak tiba di Santiago Bernabeu.
Sebenarnya bisa saja memaklumi Hazard yang memang perlu beradaptasi dengan La Liga. Sehebat apa pun, dia perlu mengenal liga baru di musim pertamanya.
Biar begitu, tetap saja Hazard bukanlah pemain biasa. Dia pemain yang diharapkan jadi superstar baru, bukan seperti pemain-pemain baru yang lain.
Jika dibandingkan dengan performanya bersama Chelsea dalam dua atau tiga musim terakhir, Hazard yang sekarang jelas belum mencapai level tersebut. Statistik gol dan assists sudah cukup jadi bukti yang kuat.
Gagal Lagi
Rabu (23/10/2019) dini hari WIB tadi, Hazard lagi-lagi melewatkan peluang untuk membuktikan diri pada fans Madrid. Dia dipercaya membela Los Blancos dalam lawatan ke Galatasaray, laga sulit yang akhirnya dimenangkan Madrid dengan skor tipis 1-0.
Pada pertandingan itu, Hazard seharusnya bisa mencetak setidaknya satu gol di Istanbul. Dia berhasil melewati bek dan kiper lawan dan hanya perlu menceploskan bola ke gawang kosong.
Nahasnya, tembakan Hazard melenceng dan membentur tiang gawang. Hazard yang dulu jelas tidak akan menyia-nyiakan peluang sematang itu.
Setidaknya, dia bisa membuat satu assist untuk gol Toni Kroos. Meski sebenarnya umpan Hazard kebetulan mengarah ke titik yang tepat.
Sikap Zidane?
Menanggapi performa Hazard yang masih di bawah ekspektasi, Zinedine Zidane mengaku tidak khawatir. Cepat atau lambat, dia tahu mesin gol Hazard bakal mencapai torsi tinggi yang diharapkan.
"Itu [kesulitan Hazard] tidak membuat saya khawatir. Dia sudah lebih baik dan dia akan berkembang lebih baik lagi," kata Zidane kepada Goal internasional.
"Yang terpenting adalah dia terus mendapatkan peluang, sebab bagaimanapun dia akan menuntaskan salah satunya," tandasnya.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
- Highlights Liga Champions: Galatasaray 0-1 Real Madrid
- Rodrygo Ungkap Kejutan dari Zidane dan Mimpi yang jadi Nyata
- Klaim Andone: Harusnya Galatasaray Bisa Bobol Gawang Real Madrid 3 Kali
- El Clasico Kian Ruwet, La Liga Perang Internal dengan RFEF?
- Tak Hanya Menang, Real Madrid Buktikan Satu Perkembangan Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Galatasaray vs Real Madrid di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2019, 23:15 -
Jika Zidane Bisa Dapat Kesempatan Kedua di Madrid, Kenapa Mourinho Tidak?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 22:50 -
Zinedine Zidane Dipecat Jika Real Madrid Kalah dari Galatasaray?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 21:40 -
Apapun yang Terjadi, MU Haram Lepaskan Paul Pogba
Liga Inggris 22 Oktober 2019, 20:00 -
Goncalo Guedes Masuk Daftar Transfer Real Madrid?
Liga Spanyol 22 Oktober 2019, 18:00
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39