Huntelaar, Sang Mantan Yang Nyaris Lukai El Real

Editor Bolanet | 11 Maret 2015 11:36
Huntelaar, Sang Mantan Yang Nyaris Lukai El Real
Klaas-Jan Huntelaar (c) AFP
- Klaas-Jan Huntelaar menyumbang dua gol untuk ketika mengalahkan tuan rumah Real Madrid 4-3 di babak 16 besar Liga Champions 2014/15, Rabu (11/3). El Real nyaris dilukai oleh mantan pemainnya tersebut, tapi selamat dengan keunggulan agregat tipis 5-4.

Dua gol itu membuat Huntelaar tercatat sebagai eks Madrid pertama yang sanggup mengukir brace melawan Madrid di Liga Champions Eropa. Sebelum Huntelaar, belum pernah ada mantan Madrid lain yang bisa melakukannya.


Huntelaar bermain penuh melawan Madrid di Santiago Bernabeu. Sepanjang laga, striker 31 tahun Belanda yang pernah memperkuat Madrid 2009 silam itu membukukan total tiga tembakan. Dari tiga shots tersebut, dua tepat sasaran dan satu menghantam mistar. Dua shots on target Huntelaar semuanya bersarang di gawang Iker Casillas.



Huntelaar memang bermain luar biasa. Dia bahkan dinobatkan sebagai sebagai Man of the Macth oleh UEFA. Hanya saja, itu belum cukup bagi Schalke untuk menyingkirkan sang juara bertahan. Huntelaar dan kawan-kawan kandas setelah memberikan perlawanan yang sangat hebat. [initial]

 (mc/gia)