Hiddink Masih Kesal Dikalahkan Barca di Liga Champions

Editor Bolanet | 16 Februari 2016 08:52
Hiddink Masih Kesal Dikalahkan Barca di Liga Champions
Guus Hiddink (c) AFP
- Guus Hiddink masih dihantui kekalahan atas dan menyebutnya sebagai salah satu kegagalan terbesar dalam karirnya.


Manajer asal Belanda sempat merasakan pahitnya dikalahkan Barcelona di tahun 2009, di mana kala itu The Blues disingkirkan oleh tim Catalan di babak empat besar lewat gol Andres Iniesta di waktu tambahan - sekaligus menghalangi mereka berjumpa Manchester United di laga puncak untuk kedua kalinya secara beruntun.


Pertandingan itu sempat diwarnai oleh keputusan kontroversial wasit Tom Ovrebo, yang menolak memberikan penalti atas handsball Gerard Pique dan Samuel Eto'o.


Hiddink lantas mengatakan pada Express: Ya, itu masih menjadi mimpi buruk bagi saya. Biasanya Anda kalah dan setelah satu atau dua hari Anda akan melupakannya, namun terkait laga ini saya berpikir 'Bagaimana bisa?'.


Ketika Anda lihat bagaimana itu terjadi, maka saya akan terus berpikir. Namun itulah sejarah. Saya bekerja di klub besar, namun kesempatan untuk memenangkan Liga Champions ketika Anda berada di liga Inggris jauh lebih sulit ketimbang di La Liga atau di Bundesliga.


Ya, saya kira itu adalah salah satu yang paling sulit saya lupakan. Namun melihat tiga atau empat handsball yang tidak dianggap pelanggaran oleh wasit membuat saya terus berpikir, karena finalnya bisa saja mempertemukan Chelsea dan Manchester United. Saya punya masalah dengan kekalahan itu. [initial]


 (exp/rer)