Guardiola: Arsenal Diuntungkan Lawan Bayern

Editor Bolanet | 20 Oktober 2015 07:32
Guardiola: Arsenal Diuntungkan Lawan Bayern
Josep Guardiola (c) AFP
- Josep Guardiola mengatakan kewajiban untuk menang atas Bayern Munchen akan memberikan tuan rumah keuntungan kala menjamu juara Jerman di Liga Champions.


Tim asuhan Arsene Wenger sudah dua kali kalah di pertandingan awal fase grup dan wajib meraup tiga angka dari juara Bundesliga jika ingin lolos dari Grup F.


Guardiola lantas mengatakan pada reporter: Dalam situasi ini, mereka lebih diuntungkan. Mereka harus menang. Itu berarti mereka akan menunjukkan penampilan sempurna.


Kami harus menghadapi itu. Kami harus bermain dengan cerdas. Bagi saya, tidak masalah jika mereka masih belum meraih satu pun poin. Ketika saya menganalisa tim, saya tak melihat klasemen. Saya melihat mereka seperti mereka sudah meraih enam poin.


Mereka punya kualitas teknik yang bagus, mereka akan sangat sulit dihadapi. [initial]


 (gl/rer)