Graham Potter: Everton Dulu, Real Madrid Entaran Aja!
Serafin Unus Pasi | 17 Maret 2023 22:01
Bola.net - Manajer Chelsea, Graham Potter mengomentari hasil undian Liga Champions. Ia menyebut bahwa ia tidak mau terlalu ambil pusing dengan hasil undian tersebut.
Chelsea memastikan diri lolos ke babak perempat final Liga Champions. The Blues menyingkirkan wakil Jerman, Borussia Dortmund untuk bisa masuk babak delapan besasr ini.
Beberapa jam yang lalu, UEFA resmi menggelar undian babak perempat final Liga Champions 2022/2023. Chelsea mendapatkan undian yang berat kali ini.
The Blues akan berhadapan dengan Real Madrid yang notabene juara bertahan Liga Champions. Bagaimana respon Potter mengenai hasil undian ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pikir Nanti
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Potter mengaku tidak mau terlalu memikirkan hasil undian tersebut.
Ia menyebut babak perempat final UCL 2022/2023 masih cukup lama sehingga ia fokus untuk laga yang ada di depan mata, yaitu melawan Everton.
"Ya, kami antusias dengan hasil undian ini. Namun saat ini saya lebih suka membahas pertandingan melawan Everton besok, karena pertandingan itu [vs Real Madrid] masih jauh," beber Potter kepada Football London.
Tantangan Besar
Potter juga mengaku antusias untuk berduel melawan Carlo Ancelotti di perempat final Liga Champions nanti. Ia ingin menguji kemampuannya melawan pelatih yang punya jam terbang tinggi di Liga Champions tersebut.
"Saya sudah pernah menghadapinya saat ia masih melatih Everton. Ia seorang pria yang luar biasa dan saya sangat menghormati apa yang telah ia capai dalam karirnya," sambung Potter.
"Jika saya tidak salah, ia sudah 20 tahun berkarir di Liga Champiuons, dan bagi saya itu catatan yang luar biasa," imbuhnya.
Laga Ulangan
Pertandingan antara Chelsea dan Real Madrid ini merupakan partai ulangan perempat final Liga Champions musim lalu.
Pada laga itu, Real Madrid berhasil lolos ke semifinal usai mengalahkan The Blues dengan agregat 5-4.
Klasemen Premier League
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap Babak 16 Besar dan Top Skor Liga Champions 2022/2023
Liga Champions 16 Maret 2023, 06:42 -
Daftar Lengkap Tim yang Lolos Perempat Final Liga Champions 2022/2023
Liga Champions 16 Maret 2023, 05:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39