Gol Ibrahimovic, Ballack Kecam Mikel

Editor Bolanet | 17 Februari 2016 06:58
Gol Ibrahimovic, Ballack Kecam Mikel
John Obi Mikel (c) ist
- Michael Ballack mengkritik John Obi Mikel usai gelandang memantulkan bola tendangan Zlatan Ibrahimovic, yang berbuah gol di pertandingan Liga Champions dini hari tadi.


Gelandang The Blues membuat Thibaut Courtois tak berdaya dan hanya bisa melihat bola masuk ke gawangnya sendiri, usai tendangan Ibra membentur dirinya.


Mikel sendiri lantas menebus kesalahannya dengan mencetak gol penyeimbang, meski tim akhirnya kalah 1-2 di Paris.


Ballack mengatakan pada BT Sports: Anda harus bertanggung jawab pada tim. Ini adalah kesempatan besar untuk tim lawan, tendangan bebas di posisi seperti itu.


Anda harus bertahan di posisi Anda seperti seorang pria dan tidak berlari menghindar, karena Anda tidak akan tahu apa yang bakal terjadi. Jika ia mengumpan, pertandingan akan terus dilanjutkan, Anda tidak bisa menghindar seperti itu.


Chelsea selanjutnya akan bermain melawan Manchester City di babak V Piala FA akhir pekan ini. [initial]


 (bts/rer)