Favorit Juara Liga Champions di Mata Vieira

Editor Bolanet | 14 September 2012 16:11
Favorit Juara Liga Champions di Mata Vieira
Liga Champions matchball. (c) Adidas
- Jika seorang Patrick Vieira diminta berpendapat netral, maka siapa juara Liga Champions musim ini pilihannya?

Pria Prancis itu kini bekerja bagi Manchester City. Salah satu pemain tengah terbaik di masanya itu menjabat sebagai direktur pengembangan sepakbola.

Ketika ia diminta menyebut satu klub yang layak dijadikan favorit Liga Champions ia pun menjawab, Jika saya memang harus sebut nama bagi Anda maka itu .

Meski saya pikir ini bakal menjadi musim yang sangat-sangat sulit bagi semuanya. Karena kita bicara tim macam Barca, Madrid dan Munich yang secara tradisi bisa masuk empat besar.

Kemudian ketika mantan pemain itu diminta pendapatnya tentang kans The Citizen, ia berharap klubnya itu bisa jadi kejutan.

Secara tradisi kami masih kalah jauh dari klub-klub itu. Jadi City akan bisa menjadi kejutan jika sampai bisa menerobos hingga 8 besar. (ffo/lex)

LATEST UPDATE