Drogba Bertekad Singkirkan Chelsea

Editor Bolanet | 17 Maret 2014 19:56
Drogba Bertekad Singkirkan Chelsea
Didier Drogba (c) AFP
- Penyerang , Didier Drogba menegaskan bahwa dirinya bertekad membawa Gala menang saat melawan yang notabene merupakan mantan timnya.

Galatasaray akan bertandang ke Stamford Bridge di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Hasil imbang 1-1 di leg pertama membuat peluang kedua tim masih sama besar.

Berbicara di laman resmi UEFA, Drogba yang pernah delapan tahun bermain di Chelsea tak mau terpengaruh nostalgia indahnya di Chelsea dan berkomitmen untuk membawa Gala lolos.

Saya berharap Galatasaray lolos. Ini akan sulit, tapi saya pikir saya diizinkan untuk mengatakan bahwa saya akan menerima sambutan hangat karena hubungan kami sangat istimewa, ujarnya.

Ini akan hebat dapat melihat mereka lagi. Saya hanya melihat ke depan untuk itu, tandasnya. (mtr/dzi)