Ditunjuk Jadi Kapten Manchester United, Begini Perasaan Bruno Fernandes
Serafin Unus Pasi | 20 Oktober 2020 17:20
Bola.net - Playmaker Manchester United, Bruno Fernandes mengaku terkejut dengan keputusan Ole Gunnar Solskjaer menjadi kapten Manchester United di laga kontra PSG. Meski terkejut ia merasa sangat terhormat mendapatkan kepercayaan itu.
Dini hari nanti, Manchester United akan bertandang ke Paris. Mereka akan menantang PSG di pertandingan pertama fase grup UCL musim 2020/21.
Pada laga ini, United tidak bisa diperkuat sang kapten, Harry Maguire yang mengalami cedera ringan. Sebagai gantinya, Solskjaer menunjuk Bruno Fernandes menggunakan ban kapten Maguire di laga ini.
Fernandes mengaku terkejut dengan keputusan sang manajer itu. "Reaksi saya tentu terlihat lucu karena saya tidak menyangka akan dipercaya jadi kapten di pertandingan ini," ujar Fernandes di laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Kehormatan Besar
Fernandes mengaku sangat tersanjung diberikan kepercayaan menjadi kapten. Ia menilai bahwa tidak sembarang orang mendapatkan kesempatan untuk menjadi kapten Setan Merah.
"Saya baru tahu saat di konferensi pers bahwa saya akan menjadi kapten, dan ekspresi wajah saya terlihat lucu karena saya tidak menyangka itu sama sekali."
"Namun saya sangat senang dengan kesempatan ini. Ini sebuah kehormatan besar untuk menjadi kapten dari klub yang besar seperti United dan juga menjadi kapten dari rekan-rekan setim saya."
Tidak Berubah
Fernandes juga menyebut bahwa ia tidak akan banyak berubah meski diberi kesempatan menjadi kapten. Ia mengaku akan memimpin skuat United seperti yang biasa ia lakukan.
"Saya mungkin akan mendapatkan ban kapten itu, namun saya hanya perlu menjadi diri saya yang biasa. Kepemimpinan saya masih akan sama seperti sebelumnya."
"Saya rasa semua orang punya caranya sendiri untuk menjadi pemimpin. Pertandingan ini akan sama bagi saya dan juga pemain lain. Hanya bedanya saya akan mengenakan ban kapten di tangan saya." ujarnya.
Punya Pengalaman
Fernandes bukan pertama kali ini menjadi kapten.
Saat masih membela Sporting Lisbon, ia juga dipercaya menjadi kapten tim.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG vs Manchester United, Solskjaer Diminta Mainkan Juan Mata
Liga Champions 19 Oktober 2020, 21:00 -
Tantang PSG, Skuat Manchester United Tidak Sabar Bereuni dengan Ander Herrera
Liga Champions 19 Oktober 2020, 20:40 -
Tandang ke Parc Des Princes, Scott McTominay Ingin Ulangi Memori Manis
Liga Champions 19 Oktober 2020, 20:20 -
Incar Start Sempurna, Manchester United Bertekad Kalahkan PSG
Liga Inggris 19 Oktober 2020, 20:00 -
PSG vs Manchester United, Edinson Cavani Minta Dimainkan Solskjaer
Liga Champions 19 Oktober 2020, 19:46
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39