Dipermalukan Real Madrid, Jurgen Klopp Sayangkan Liverpool Tak Mampu Menjaga Momentum Permainan
Editor Bolanet | 22 Februari 2023 07:30
Bola.net - Liverpool babak belur pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions setelah dikalahkan oleh Real Madrid. Arsitek The Reds, Jurgen Klopp mengakui bahwa timnya tidak dapat menandingi tempo permainan yang diusung oleh sang lawan.
Bermain di depan pendukungnya sendiri di Stadion Anfield, Rabu (22/02/2023) dini hari WIB, Liverpool menyerah dengan skor telak 2-5 dari Los Blancos. Hasil itu tentunya membuat langkah Jordan Henderson dan kolega semakin berat untuk bertanding di leg kedua nanti di Spanyol.
Gol-gol di awal laga yang dicetak oleh Darwin Nunez dan Mohamed Salah, tidak cukup membawa The Reds memenangkan pertandingan yang setelahnya gawang Alisson diberondong lima gol. Seusai laga, Klopp mengakui bahwa ia memiliki banyak pelajaran yang dapat dipetik dari kekalahan tersebut.
"Awal pertandingan sangat luar biasa. Itu adalah kami dalam bentuk yang terbaik. Itu sempurna, persis seperti yang kami inginkan. Seluruh babak pertama berjalan dengan baik di samping gol-gol yang tercipta," katanya kepada BT Sport.
Simak komentar sang pelatih lebih lanjut di bawah ini.
Permainan Berubah
Menurut Klopp, penampilan anak asuhnya setelah mencetak gol cepat di babak pertama membuat organisasi permainan sedikit berbeda. Ia menyesalkan anak asuhnya menurunkan tempo permainan dan Real Madrid mampu memaksimalkan kesempatan tersebut.
"Gol pertama kami menjadi sedikit pasif di atas lapangan, kami tidak mengejar mereka. Gol kedua adalah sebuah gol yang tidak masuk akal. Seharusnya tidak terjadi, bisa saja terjadi, 2-2.
"Situasi pertama hampir sama [setelah jeda] mereka memainkan umpan panjang kepada Vinicius. Cara kami mempertahankannya tidak bagus. Kemudian 3-2 dan itu tidak membantu melawan tim yang luar biasa dalam serangan balik," Kilahnya.
Terlalu Pasif
Berulang kali, Real Madrid dengan leluasa bisa memainkan bola dengan nyaman tanpa ada gangguan dari pemainnya ketika mendekati wilayah sepertiga akhir. Klopp menyoroti kegagalan timnya menjaga momentum dan terlalu pasif di pertahanan sendiri.
"Kami tidak bisa kembali ke jalur yang benar. Anda harus bermain seperti babak pertama selama 95 menit penuh, namun Anda membutuhkan momentum untuk kembali,"
"Kami memiliki lima atau enam pemain dan tidak ada peluang [untuk salah satu gol]. Itu tidak boleh terjadi. Kami pasif sampai bola tiba di sana," tambahnya.
Optimistis Bangkit
Terlepas timnya meraih hasil mengecewakan, Klopp masih menyimpan rasa optimistis pada leg kedua nanti di markas Real Madrid.
Eks pelatih Borussia Dortmund akan terlebih dahulu mempelajari kesalahan anak asuhnya tadi dan ia meyakini dapat bangkit.
"Kami akan pergi ke sana [Santiago Bernabeu] dan memainkan laga sepak bola. Ini akan menjadi tantangan besar. Tetapi kami harus bermain di Premier League terlebih dahulu dan memastikan kami belajar dari pertandingan ini," tutupnya.
Sumber: BT Sport
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2022/23
Baca Juga:
- Tampil Menyerang Penuh, Bos Napoli: Tinggalkan Filosofi Bertahan Italia!
- Ketika Anfield Jadi Taman Bermain Penguasa Eropa
- Di Hadapan Real Madrid, Alisson Becker Cosplay Jadi Loris Karius
- Liverpool Kena Comeback, Jordan Henderson: Sulit Disimpulkan
- Rapor Pemain Real Madrid Saat Bantai Liverpool: Vinicius & Benzema Obok-Obok Anfield
- Berhasil Permak Liverpool, Carlo Ancelotti Peringatkan Real Madrid: Ini Belum Usai!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs Real Madrid, Salah Berpeluang Pecahkan Rekor Legenda Chelsea
Liga Champions 21 Februari 2023, 23:12 -
Jadwal Liga Champions Malam Ini, 22 - 23 Februari 2023: Ada Liverpool vs Real Madrid
Liga Champions 21 Februari 2023, 23:00 -
4 Alasan Real Madrid Menang Lawan Liverpool: Courtois Siap Bikin Frustrasi Lagi!
Liga Champions 21 Februari 2023, 19:56 -
Tantang Liverpool, Carlo Ancelotti Tuntut Fokus Penuh dari Real Madrid
Liga Champions 21 Februari 2023, 19:26
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39